Site icon Lingkar.co

Grogi saat Pertama Jadi Host Acara Live Streaming

Syafira Zakky Sungkar. (DOK. LINGKAR JATENG)

Syafira Zakky Sungkar. (DOK. LINGKAR JATENG)

LULUS sebagai sarjana di masa pandemi menjadi hal yang tidak diinginkan bagi Syafira Zakky Sungkar. Tidak hanya situasi sulit, namun juga peluang mendapatkan pekerjaan berkurang. Beruntung, itu tidak dialami Syafira Zakky Sungkar, Sarjana Sastra Inggris Undip.

Gadis yang akrab disapa Fira itu mengaku, baru dua bulan ini menyelesaikan studinya. Dengan kegigihannya dalam berusaha, setelah lulus Ia langsung mendapatkan pekerjaan sebagai host atau pemandu acara muslim wanita pada salah satu toko muslim wear di Jakarta.

“Setelah saya rajin melamar pekerjaan, akhirnya mendapat panggilan pekerjaan sebagai host muslim wanita di Jakarta. Karena saya merasa cocok, akhirnya saya ambil lah pekerjaan itu,” ungkap dara kelahiran Pekalongan, 17 juli 1998.

Fira mengaku, sempat merasa grogi di awal berkarir sebagai host. Apalagi ia memandu acara melalui live streaming dan bukan di depan orang langsung. Namun hal tersebut tidak lama berlalu. “Untuk awal nge-host sudah pasti grogi. Tapi seiring berjalannya waktu, sambil terus belajar jadi mulai terbiasa,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, gadis cantik berdarah Arab ini mengaku masih kurang lihai dalam berpose di depan kamera. Namun, karena ada pelatih tersendiri, Fira menjadi termotivasi untuk terus mengembangkan kemampuan posenya.

“Bahkan mungkin sampai sekarang saya masih menganggap belum cukup baik. Tapi karena ada pelatih, saya berusaha selalu,”ungkap gadis yang hobi menulis ini. (mg5/lut/aji)

Exit mobile version