Site icon Lingkar.co

Hibahkan Ambulans dan 350 Kantong Darah ke PMI Kota Semarang, Komitmen Bank Indonesia Dukung Layanan Kemanusiaan

Plh. Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jawa Tengah, Ndari Surjaningsih secara simbolis menyerahkan 1 unit ambulans kepada ketua PMI Kota Semarang, Dr. dr. Awal Prasetyo, M.Kes., Sp.THT-KL, MM(ARS) pada Rabu (20/11/2024). Foto: dokumentasi

Lingkar.co – Bank Indonesia menyerahkan hibah berupa satu unit ambulans Hiace kepada Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Semarang melalui Program Sosial Bank Indonesia (PSBI). Selain itu, juga Bank Indonesia memberikan 350 kantong darah yang dikumpulkan dalam aksi donor darah Perbankan Jawa Tengah.

Secara simbolis, hibah diterima oleh ketua PMI Kota Semarang, Dr. dr. Awal Prasetyo, M.Kes., Sp.THT-KL, MM(ARS) pada Rabu (20/11/2024) di halaman Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Tengah, Jl. Imam Subarjo, Kota Semarang.

Pelaksana Harian (Plh) Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jawa Tengah, Ndari Surjaningsih menuturkan, pemberian hibah sebagai bentuk komitmen Bank Indonesia dalam mendukung layanan kesehatan dan kemanusiaan di Jawa Tengah.

“Hibah ini mencerminkan Bank Indonesia berkomitmen mendukung pelayanan kesehatan dan kemanusiaan,” kata Ndari usai penyerahan.

Ia mengungkapkan, pihaknya bersama Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Jawa Tengah mendukung kegiatan donor darah sukarela UDD PMI Kota Semarang sejak 2014.

“Aksi donor darah ini adalah bentuk kolaborasi erat antara BMPD Jawa Tengah dan PMI, yang telah dilaksanakan sejak 2014 secara rutin di setiap akhir tahun. Semoga acara kali ini berhasil mengumpulkan 350 kantong darah,” ujarnya.

Plh. Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jawa Tengah, Ndari Surjaningsih secara simbolis menyerahkan 1 unit ambulans kepada ketua PMI Kota Semarang, Dr. dr. Awal Prasetyo, M.Kes., Sp.THT-KL, MM(ARS) pada Rabu (20/11/2024). Foto: dokumentasi

Menurutnya, donor darah memberikan manfaat besar, baik bagi penerima maupun pendonor, seperti menjaga kesehatan jantung, meningkatkan regenerasi sel darah, hingga membawa kebahagiaan karena membantu sesama.

Sebagai informasi, ambulans Hiace yang diserahkan kepada PMI Kota Semarang, dilengkapi dengan peralatan medis untuk mendukung layanan kegawatdaruratan.

“Kami berharap ambulans ini dapat membantu PMI Kota Semarang dalam memberikan pelayanan yang lebih cepat dan efektif,” ucapnya.

Sementara, Ketua PMI Kota Semarang, Awal Prasetyo, mengapresiasi Bank Indonesia yang telah merespons isu kemanusiaan digaungkan bulan kemanusiaan atau bulan dana PMI.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia dan BMPD Jawa Tengah telah merespons sound for humanity yang disampaikan tahun lalu serta terus konsisten dalam mendukung misi kemanusiaan,” katanya.

Awal menilai, darah yang diberikan kepada pasien secara sukarela merupakan wujud kasih sayang sesama manusia, utamanya warga kota Semarang. “Donor darah ini adalah wujud kasih sayang kepada masyarakat kota Semarang,” tuturnya.

“Penyerahan ambulans juga sangat berarti bagi PMI, mengingat sebagian besar armada kami sudah berusia tua. Ambulans baru ini akan meningkatkan jangkauan dan kualitas layanan kami.” imbuhnya.

Awal juga mengakui bahwa target pengumpulan 350 kantong darah sangat membantu, meskipun kebutuhan harian PMI Kota Semarang berkisar antara 300-400 kantong, terutama pada masa puncak permintaan.

Hingga kini, kata dia, jumlah pendonor aktif di kota Semarang cukup banyak, yakni mencapai 48 ribu orang. Namun jumlah tersebut masih di bawah angka ideal 4% dari populasi.

Awal berharap, kegiatan sinergi bersama PMI Kota Semarang bisa terus ditingkatkan. Dengan demikian, masyarakat bisa menerima pelayanan kemanusiaan yang lebih baik.

“Kami berharap sinergi seperti ini dapat terus ditingkatkan di masa depan. Bersama kita dapat mewujudkan layanan kemanusiaan yang lebih baik bagi masyarakat,” tutupnya. (*)

Penulis: Ahmad Rifqi Hidayat

Exit mobile version