Site icon Lingkar.co

Joni Kurnianto Konfirmasi Rumput Stadion Joyokusumo Sudah Berstandar FIFA

Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Pati, Joni Kurnianto. (Dok. Lingkar TV/Lingkar.co)

Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Pati, Joni Kurnianto. (Dok. Lingkar TV/Lingkar.co)

PATI, Lingkar.co – Ketua Umum (Ketum) Persipa Pati, Joni Kurnianto mengonfirmasi bahwa rumput Stadion Joyokusumo Pati sudah berstandar Federation International de Football Association (FIFA). Namun, pihaknya mengungkapkan, masih ada permasalahan terkait dengan bukti sertifikat. Hal itu ia ungkapkan di hadapan awak media di ruang rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati, beberapa waktu lalu.

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua I DPRD Pati ini juga mengungkapkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUTR) Pati dan pihak kontraktor yang menggarap rumput Stadion Joyokusumo untuk menyelesaikan permasalahan bukti sertifikat tersebut.

“Karena ternyata saat di cek standar FIFA. Cuma masalah sertifikat saja. Hal ini kita komunikasikan dengan DPUTR dan kontraktor yang menggarapnya,” ujar Joni.

Patifosi Berencana Wadul Dewan Soal Rumput Stadion Joyokusumo Pati

Selain itu, Joni Kurnianto mengaku akan mengupayakan Persipa Pati untuk tetap ber-home base di Stadion Joyokusumo Pati pada gelaran Liga 2 mendatang.

“Kita usahakan tetap ber-home base di Pati. Repot nanti jika tidak ber-home base di sini,” tambahnya.

Sebelumnya, berembus kabar bahwa rumput Stadion Joyokusumo belum memenuhi standar FIFA. Hal itu diketahui setelah ada verifikasi dari perwakilan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) pusat yang datang untuk meninjau Stadion Joyokusumo Pati.

Namun saat ini, Joni Kurnianto mengonfirmasi bahwa rumput Stadion Joyokusumo sebenarnya sudah berstandar FIFA. Namun, hanya kurang bukti sertifikat yang belum ada. (Lingkar Network | Fajar Mu’ti – Lingkar TV)

Exit mobile version