Site icon Lingkar.co

Kesbangpol Kota Semarang Gelar Ormas Award 2024, 40 Ormas Tidak Lolos Seleksi Administrasi

Suasana rapat panitia Ormas Award 2024. Foto: dokumentasi

Lingkar.co – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Semarang menggelar Ormas Award 2024 yang dilaksanakan oleh Forum Komunikasi Ormas Semarang Bersatu (FKSB).

Analis kebijakan Muda Sub Kor Ormas Kesbangpol Kota Semarang, Aris Kusdarnanto menuturkan, ada 40 peserta yang tidak lolos seleksi administrasi karena belum tercatat organisasinya di Badan Kesbangpol, sementara sebagian lagi tidak mengumpulkan company profile baik file ataupun berkas persyaratan lain.

“Ada 43 Organisasi yang maju untuk ke tahap berikutnya yaitu presentasi, dan masing-masing ormas untuk bisa mendeskripsikan organisasinya di hadapan juri,” ujarnya saat dikonfirmasi wartawan pada Minggu (16/6/2204).

Ia melanjutkan, peserta yang berhasil melewati tahapan tersebut akan memasuki tahap validasi berupa survei bahwa ormas tersebut memiliki kantor sekretariat yang jelas.

“Setelah itu tahapan survei lapangan, bahwa organisasi memiliki sekretariat, dan setelan itu tahapan nominasi sekaligus pengumuman pemenangnya,” terangnya.

Dijelaskan, pendaftaran ditutup tanggal 13 Juni 2024. Ada 6 Kategori lomba pada Ormas Award tahun ini, antara lain keagamaan, kesehatan, pendidikan, lingkungan hidup, ekonomi dan UMKM, dan sosial kemanusia.

Sementara Ketua Panitia Ormas Award 2024, Lukman Hakim menjelaskan, sebanyak 83 ormas yang masuk tahapan kedua, yaitu seleksi administrasi,

“Penilaian administrasi kali ini ada 2 hal pokok. Pertama ormas harus sudah tercatat di Kesbangpol Kota Semarang paling lambat hari ini sampai jam 18.00 WIB,” ungkapnya.

Dari 43 Organisasi yang lolos seleksi administrasi akhirnya menjadi 34 Organisasi yang sesuai dengan ketentuan. Yakni; memiliki kantor sekretariat di kota Semarang, dan terdaftar di Badan Kesbangpol Kota Semarang. Sehingga ormas yang terdaftar di Badan Kesbangpol Jawa Tengah secara langsung dinyatakan gugur.

“Mereka punya kantor sekretariat di kota Semarang dan beraktivitas di Semarang, mungkin terdaftar di Kesbangpol Provinsi Jawa Tengah, tapi kembali lagi bahwa aturan pada Ormas Award 2024 ini ormas harus tercatat di Kesbangpol Kota Semarang” jelasnya.

Sebagai informasi, peserta yang lolos akan mengikuti tahap selanjutnya, yakni presentasi yang akan dilaksanakan mulai tanggal 21 hingga 24 Juni 2024 di ruang rapat kantor Badan Kesbangpol Kota Semarang. (*)

Penulis: Ahmad Rifqi Hidayat

Exit mobile version