Site icon Lingkar.co

Pembunuhan Siswi di Kudus Ternyata Ayah Sendiri, Pelaku Terancam Hukuman 15 Tahun Penjara

UNGKAP KASUS: Polisi menunjukkan barang bukti kasus pembunuhan remaja putri di Kudus yang ternyata adalah ayah sendiri. (ADITIA ARDIAN/LINGKAR.CO)

UNGKAP KASUS: Polisi menunjukkan barang bukti kasus pembunuhan remaja putri di Kudus yang ternyata adalah ayah sendiri. (ADITIA ARDIAN/LINGKAR.CO)

KUDUS, JAWA TENGAH, Lingkar.co – Pelaku pembunuhan remaja putri asal Dukuh Dukoh RT 4/2 Desa Kedungdowo, Kecamatan Kaliwungu, Kudus awal bulan lalu ternyata adalah ayah sendiri. Pelaku itu yaitu S (45) yang tega menghabisi anaknya sendiri Han (16) yang masih duduk di bangku kelas XI Madrasah Aliyah.

Kapolres Kudus AKBP Aditya Surya Dharma mengatakan, pihaknya telah menetapkan S (45) sebagai tersangka. Pengungkapan kasus tersebut berdasar hasil penyelidikan di lokasi kejadian dengan sejumlah barang bukti yang mengarah pelaku adalah ayah korban. 

Baca Juga:
Kasus Dugaan Pembunuhan Siswi di Kaliwungu, Kudus Temui Titik Terang

Selain itu, hasil dari uji Laboratorium Forensik (Labfor) Polda Jateng juga memperkuat bahwa ayah korban yang memang membunuh putrinya.

“Setelah kami telusuri dan tersangka itu inisial S merupakan ayah kandung korban. Ada bukti sperma di tubuh dan celana dalam korban. Setelah pengujuan DNA identik dengan tersangka,” katanya saat konferensi pers di Mapolres Kudus, Senin (24/5).

Atas perbuatannya, tersangka terjerat dengan Pasal 80 ayat 3 UU RI Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak subsider Pasal 338 KUHP dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.

Baca Juga:
Siswi di Kudus Diduga Korban Pembunuhan, Polisi Temukan Luka di Kepala

Peristiwa dugaan pembunuhan terhadap Han (16) yang menggegerkan warga Desa Kedungdowo, Kecamatan Kaliwungu terjadi pada Rabu (5/5) pukul 10.00 WIB. Adik korban yang pulang dari sekolah menemukan Han (16) dalam kondisi meninggal dunia di dapur rumahnya di Desa Kedungdowo.(dit/lut)

Exit mobile version