Lingkar.co – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, mengaku kaget didukung Relawan Jokowi – Gibran di Jateng dan Jatim sebagai capres 2024.
Diketahui, sekira 15 kelompok relawan pendukung Jokowi dan Gibran Rakabuming Raka, mendukung Prabowo Subianto sebagai capres di Pilpres 2024.
Deklarasi dukungan berlangsung setelah pertemuan Prabowo dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, di Angkringan Omah Semar, Solo, Jumat (19/5/2023) malam.
“Terus terang saja ini saya agak tergagap. Saya kaget,” ucap Prabowo, kepada relawan.
Menteri Pertahanan (Menhan) itu, mengatakan, kedatangannya ke Solo, hanya ingin bersilaturahim dengan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.
“Saya terus terang saja maksud saya datang hanya sekadar melanjutkan ikatan silaturahmi, ikatan persahabatan saya sama Mas Gibran,” kata Prabowo.
Justru ia tidak menduga pertemuannya dengan Gibran, juga dihadiri 15 koordinator relawan Jokowi-Gibran.
Prabowo terkejut, saat para relawan mendeklarasikan dukungan kepada dirinya untuk maju sebagai calon presiden (capres) pada Pilpres 2024.
Apalagi pada berbagai kesempatan, sejumlah pentolan relawan Jokowi menyatakan masih menunggu instruksi dari Presiden Jokowi.
“Saya kaget kok demikian meriah, dikatakan bahwa saudara-saudara sudah mendukung saya. Saya pikir masih menunggu beberapa saat,” kata Prabowo.

Sebuah Kehormatan
Ia pun menyatakan, bahwa dukungan para tersebut, merupakan kehormatan yang besar dan harapan untuk dirinya.
“Tidak menyangka. Sebuah kehormatan bagi saya,” ucap Prabowo.
Ia pun mengatakan bahwa dukungan tersebut, juga merupakan tantangan baginya untuk bekerja memenuhi harapan.
“Tantangannya adalah kita yang didukung atau tidak memenuhi dan menjawab harapan-harapan bapak-bapak ibu-ibu sekalian,” katanya.
Prabowo juga menegaskan siap melanjutkan pembangunan yang telah dirintis oleh Presiden Jokowi.
“Kita sama-sama komit, kita ingin Indonesia ini kuat, aman, sejahtera,” ucapnya kepada para relawan Jokowi-Gibran.
“Semua yang dirintis oleh Pak Jokowi kita ingin teruskan. Kita ingin Indonesia bangkit,” sambungnya.
Dia mengatakan, Indonesia punya kesempatan yang luar biasa untuk menjadi negara maju dengan bonus demografi yang ada.
“Kita punya waktu 13-14 tahun untuk bisa naik tingkat menjadi negara yang maju dan makmur. Menjadi negara industri yang kuat. Itulah tujuan kita,” pungkasnya.
Sementara itu, sebagai perwakilan 15 kelompok relawan, Kuat Hermawan Santoso, mengatakan, dukungan kepada Prabowo, tidak tiba-tiba, namun melalui proses Panjang.
“Saya membawahi korlap-korlap yang hari ini mendeklarasikan dukungannya kepada Pak Prabowo,” kata Kuat, selaku Koordinator Relawan Pendukung Gibran.
Ia pun mengungkapkan alasan para relawan penudukung Jokowi dan Gibran, mendukung Prabowo sebagai capres 2024.
“Soal komitmen Pak Prabowo untuk meneruskan program kerjanya Pak Jokowi yang menurut teman-teman relawan itu sudah di relnya untuk memajukan bangsa ini,” pungkasnya.***
Penulis: M. Rain Daling
Editor: M. Rain Daling