JAKARTA, Lingkar.co – Atlet bulu tangkis Jonatan Christie atau yang sering di panggil Jojo mengucapkan terima kasih kepada Presiden lantaran bonus kemenangan Piala Thomas 2020 dari pemerintah sebesar Rp10 miliar cair.
“Puji Tuhan terimaksih bapak Jokowi dan bapak Menpora atas penghargaan utuk kami para atlet. Dan bersyukur cabor-cabor lain juga mendpatakan penghargaan yang layak untuk mereka semua”, tulis Jojo di akun Instagram pribadinya.
Pemerintah memberikan bonus kepada tim piala Thomas 2020 secara simbolis di terima langsung oleh PP PBSI Agung Firman Sampurna di Wisma Kemenpora, Jakarta, (27/12/2021).
Baca Juga :
Polresta Cirebon Tangkap Kepala Desa Korupsi BLT
Jojo selama ini menjadi pantauan setelah menyalurkan pandapatnya soal bonus kepada pemerintah di sela kejuaraan bulu tangkis di Bali waktu lalu.
Setelah ada kepastian cair, Jojo berencana menunaikan nazarnya apabila mendapat bonus akan memberikan 50 persennya untuk mantan atlet yang masih kekurangan.
“Beberapa waktu lalu saya sempat bernazar jika mendapat penghargaan yang akan datang dari pemerintah sesuai pembagian yang saya dapatkan nanti, saya akan memberikan 50 persen dari penghargaan yang saya dapatkan untuk para mantan atlet yang mungkin sekarang hidupnya berkekurangan atau tidak seberuntung kami semua para atlet zaman sekarang”, tulis Jojo pada sebuah unggahan.
Jojo pun meminta tolong pada warganet untuk menginformasikan kepada dirinya siapa mantan atlet yang pantas mendapatkan bantuan darinya.
Penulis : Kharen Puja Risma
Editor : Muhammad Nurseha
Dapatkan update berita pilihan dan terkini setiap hari dari lingkar.co dengan mengaktifkan Notifikasi. Lingkar.co tersedia di Google News, s.id/googlenewslingkar , Kanal Telegram t.me/lingkardotco , dan Play Store https://s.id/lingkarapps