Site icon Lingkar.co

BTS Artis Korea Pertama yang Masuk Nominasi BRIT Awards

MEMBANGGAKAN: Boy group asal negeri ginseng Korea Selatan, Bangtan Sonyeondan atau Bulletproof Boy Scouts (BTS) masuk nominasi BRIT Awards. (ISTIMEWA/LINGKAR.CO)

MEMBANGGAKAN: Boy group asal negeri ginseng Korea Selatan, Bangtan Sonyeondan atau Bulletproof Boy Scouts (BTS) masuk nominasi BRIT Awards. (ISTIMEWA/LINGKAR.CO)

Lingkar.co – Britsh Phonographic Industry (BPI) resmi umumkan BTS masuk dalam nominasi Best International Group BRIT Awards. Hal tersebut membuat BTS menjadi artis korea pertama yang berhasil masuk dalam penghargaan music bergengsi di Inggris tersebut.

Dalam nominasi tersebut, BTS bersanding dengan grup internasional lainnya seperti Fontaines D.C., Foo Fighters, HAIM, dan Run The Jewels.

Big Hit Entertainment, agensi yang menaungi BTS tersebut membenarkan keikutsertaan boy band ternama korea tersebut di ajang BRIT Awards. Melalui unggahan retweet nominasi dari akun @BRITs di instagram resmi BTS tersebut @bts_bighit.

Akun Twitter Official @BRITs

Baca juga:
Baekhyun Rilis Poster dan Sampler ‘Bambi’, Hingga Tranding di Medsos

Ajang bergengsi tersebut akan digelar pada 11 Mei 2021 mendatang. “Watch The BRIT Awards 2021 on 11 May on @ITV and WeAreSTV,” unggah panitia BRIT Awards.

BTS Borong Prestasi Bergengsi Dunia

Sejumlah rekor membanggakan berhasil BTS torehkan dalam tiga tahun terakhir. Sebelumnya, selama tiga tahun belakangan BTS juga telah berhasil merajai tangga lagu Amerika Billboard lewat lagu berbahasa inggris milik mereka yang berjudul ‘Dynamite’.

 BTS juga berhasil menguasai tangga lagu Hot 100 Billboard yang bertahan selama dua pekan berturut-turut.

Baca juga:
Kota Ruili, China Berbatasan dengan Myanmar Laporkan Lebih Banyak Covid-19

Boy Group asal Korea Selatan ini juga masuk 10  dalam 10 besar Billboard 200 pada awal Maret 2021 kemarin.

Nominasi Best Pop Duo/Group Performance Grammy Awards 2021 juga membuat BTS menjadi artist KPOP pertama yang berhasil bersaing di Grammy.

Artist group yang menamai fans mereka ‘Army’ ini juga telah memenangkan Top Social Artist Bilboard Music Awards selama empat tahun berturut-turut, dan pada awal tahun ini juga memenangkan MTV Europe Music Awards, dan masih banyak prestasi membanggakan lainnya.

Dengan talenta dan segudang prestasi yang telah mereka miliki, tidak perlu meragukan lagi jika mereka kini telah memiliki fans (Army) yang tersebar di seluruh Negara di belahan dunia. (luh)

Baca juga:
Gudang Penyimpanan Palet Plastik di Surabaya Terbakar

Exit mobile version