Dinkes Grobogan Salurkan 51 Ambulans Motor, Tak Semua Puskesmas Dapat

Dinkes Grobogan menyalurkan 51 ambulans motor ke sejumlah puskesmas. Foto: Istimewa.
Dinkes Grobogan menyalurkan 51 ambulans motor ke sejumlah puskesmas. Foto: Istimewa.

Lingkar.co – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Grobogan mendapatkan bantuan puluhan ambulans motor yang anggarannya berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK).

Kepala Dinkes Kabupaten Grobogan, Slamet Widodo mengungkapkan total anggaran yang digelontorkan untuk pengadaan motor sebanyak Rp 2.285.310.000. Kemudian, dilengkapi dengan alat kesehatan yang anggarannya mencapai Rp 44.810.000.

“Kali ini terdapat 51 unit sepeda motor Suzuki Address. Pengadaan ini dimaksudkan untuk kegiatan puskesmas keliling yang nanti diharapkan sampai pelosok-pelosok desa di Kabupaten Grobogan,” ungkapnya, kemarin.

Slamet menjelaskan setiap unit dilengkapi box alat kesehatan sederhana dan sarana penyuluhan loud speaker. Selain itu, juga ada safety riding yang digunakan para petugas.

“Penggunaan (motor) nantinya. Akan di operasikan oleh perawat atau bidan yang ada di puskesmas. Intinya Nakes,” kata Slamet.

Sementara untuk penggunaannya, kata slamet, tergantung kebijakan masing-masing Puskesmas.

“Di Grobogan terdapat 30 puskesmas. Namun tak semuanya dapat, karena tak semua daerah berada di pelosok. Adanya bantuan ini pun didasarkan atas pengajuan,” tuturnya.

Adapun 24 puskesmas yang mendapat ambulans motor di antaranya, Puskesmas Kedungjati sebanyak 3 unit, Karangrayung I 2 unit, Karangrayung II 2 unit, Penawangan I 3 unit, Penawangan II 2 unit, Toroh I 2 unit, Toroh II 2 unit, Geyer II 2 unit.

Kemudian Puskesmas Kradenan I 3 unit, Gabus I 2 unit, Gabus II 2 unit, Ngaringan 2 unit, Wirosari I 3 unit, Wirosari II 2 unit, Tawangharjo 2 unit, Grobogan 2 unit, Purwodadi II 2 unit, Brati 2 unit, Klambu 2 unit, Godong I 1 unit, Godong II 2 unit, Gubug I 2 unit, Gubug II 2 unit, dan Tegowanu 2 unit.

Lebih lanjut, pihaknya berharap ke depan bisa kembali mendapatkan DAK dari Kemenkes dengan jumlah yang lebih besar.

Di sisi lain, ia juga berharap ambulans motor ini dapat digunakan semaksimal mungkin untuk menjangkau pelosok-pelosok daerah di Grobogan.

“Semoga temen temen puskesmas dapat menggunakan kendaraan tersebut dengan maksimal. Dapat digunakan menjangkau penderita-penderita yang mungkin diwilyah wilayah yang sulit,” pungkasnya. (*)

Penulis: Miftahus Salam