DPRD Pati Soroti Jalan Rusak di Sejumlah Ruas Jalan

Jalan rusak parah mengancam keselamatan pengendara kendaraan bermotor. (Falaasifah/Lingkar.co)

PATI, Lingkar.co – Masalah jalan rusak di sejumlah titik di Kabupaten Pati setiap kali musim penghujan mendapat sorotan tajam dari Anggota DPRD Pati, Narso. Ia menyinggung kerusakan infrastruktur yang menjadi langganan Kabupaten Pati tiap turun hujan.

“Kerusakan infrastruktur memang menjadi masalah langganan saat musim hujan tiba. Terutama jalan-jalan beraspal. Tetapi akhir-akhir ini, jalan beton pun banyak yang rusak saat musim hujan tiba,” paparnya melalui sambungan telepon, Kamis (3/2/2022).

Politisi dari partai PKS yang tergabung dalam Fraksi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ini berharap, Pemkab Pati bertindak cepat untuk mengatasi kerusakan jalan.

“Semua organisasi perangkat daerah (OPD) yang terkait harus segera bertindak untuk melakukan tindakan tanggap darurat di beberapa ruas jalan yang mengalami kerusakan parah,” harapnya.

DPRD Pati akan Perjuangkan Pembangunan Pangkalan Truk

Adapun beberapa ruas jalan di Kabupaten Pati yang saat ini mengalami kerusakan parah, yakni: Jalan Tambakromo-Kayen, Jalan Pati-Gabus, dan Jalan Sukopuluhan-Winong. 

“Kerusakan bukan sekedar membuat pengguna jalan tidak nyaman, namun juga bisa menyebabkan kecelakaan. Kasihan kalau sampai kecelakaan gara-gara jalan rusak,” imbuhnya. 

Sementara itu, Kasi Pemeliharaan Jalan pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Pati, Andi Vimala memberi tanggapan. Pihaknya berkata, akan menjalankan prosedur perbaikan sementara dengan melakukan penambalan jalan rusak.

“Untuk hal itu akan kami koordinasikan dulu dengan seksi terkait perihal perkiraan waktu pelaksanaannya. Juga terkait titik lokasi pengerjaannya,” tanggap Andi Vimala. (Lingkar Network I Falaasifah – Lingkar.co)