Lingkar.co – Pernyataan dukungan terhadap Yoyok-Joss masih mengalir dari elemen masyarakat, kali ini dari pecinta sepak bola maupun futsal yang menamakan diri Relawan Masyarakat Bola Semarang (Mas Bos).
Kelompok yang hobi bermain bola ini secara resmi melakukan deklarasi dan menyampaikan pernyataan sikap untuk memenangkan pasangan calon wali kota dan wakil wali kota, Yoyok Sukawi-Joko Santoso dalam Pilwakot Semarang 2024.
Seolah tidak mau ketinggalan mereka mendatangi pos posko pemenangan Yoyok-Joss yang bernama Posko Bocahe Dewe di Srondol, Kecamatan Banyumanik, pada Sabtu malam (12/10/2024) untuk deklarasi.
Ketua Mas Bos, Delvi Adri, menyampaikan bahwa kesepakatan untuk membentuk relawan dan mendukung Yoyok Sukawi dilatarbelakangi oleh pemahaman dan kecintaannya terhadap sepak bola.
“Kami selaku masyarakat yang suka sepak bola tentunya akan mendukung calon yang paham dan juga suka sepak bola. Kami berharap, jika terpilih sebagai Wali Kota Semarang, Yoyok Sukawi bisa membawa PSIS lebih baik lagi, bahkan bisa juara Liga 1,” ungkap Delvi diamini ratusan relawan yang hadir.
Dalam kesempatan yang sama, Yoyok Sukawi mengajak seluruh relawan dan masyarakat untuk tidak terprovokasi oleh pihak manapun selama masa kampanye.
“Jogetin saja kalau ada yang mencoba memprovokasi. Yang jelas, kita kampanye dengan santun, getok tular ke tetangga dan teman, untuk bersama-sama memilih pasangan Yoyok-Joss di Pilwalkot Semarang, yang akan diadakan pada 27 November 2024 nanti,” tegas Yoyok.
Dapatkan update berita pilihan dan terkini setiap hari dari lingkar.co dengan mengaktifkan Notifikasi. Lingkar.co tersedia di Google News, s.id/googlenewslingkar , Kanal Telegram t.me/lingkardotco , dan Play Store https://s.id/lingkarapps