FKPPI Kota Semarang Resmi Dilantik, Langsung Teken 4 MoU

Ketua FKPPI Jawa Tengah, Erry Sadewo saat menyerahkan bendera pataka kepada Ketua FKPPI Kota Semarang Edi Heri Purnomo dalam prosesi pelantikan pengurus di MG Setos Hotel, Jumat (22/2/2024). Foto: Rifqi/Lingkar.co
Ketua FKPPI Jawa Tengah, Erry Sadewo saat menyerahkan bendera pataka kepada Ketua FKPPI Kota Semarang Edi Heri Purnomo dalam prosesi pelantikan pengurus di MG Setos Hotel, Jumat (22/2/2024). Foto: Rifqi/Lingkar.co

Lingkar.co – Ketua Pengurus Daerah 11 FKPPI Jawa Tengah, Erry Sadewo secara resmi melantik Pengurus Cabang 1133 Keluarga Besar (KB) Forum Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-Putri TNI – Polri (FKPPI) Kota Semarang masa bakti 2025-2029. Pelantikan dilakukan di De Atrium Ballroom MG Setos Hotel, Jumat (22/2/2025) siang.

Ketua FKPPI Kota Semarang, Edi Heri Purnomo menyampaikan terima kasih atas amanah yang ia terima dalam Musyawarah Cabang (Muscab) X FKPPI Kota Semarang yang berlangsung pada 28 Desember 2024 lalu. Ia juga telah merumuskan komposisi pengurus sebagaimana diatur dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART)

“Hasil Muscab memilih saya sebagai ketua, dan teman-teman saya pilih sebagai pengurus melalui proses yang sebenarnya tidak mudah,” ungkapnya.

Katanya tidak mudah menjadi ketua FKPPI, untuk itu dirinya ingin FKPPI menjadi organisasi yang mandiri, militan dan semakin solid di Semarang. “Untuk menjadi ketua FKPPI persyaratannya banyak sekali,” ujarnya.

Dalam masa kepemimpinan selama lima tahun mendatang, dirinya mengusung tagline Bergerak, Ulurkan Tangan, Tebar Kebaikan. “Kami ingin menunjukkan kerja nyata bagi masyarakat,” ucapnya.

Untuk itu ia meminta semua pihak agar mendukung agar FKPPI menjadi salah satu elemen masyarakat yang menguatkan kota Semarang. Ia berpesan agar semua pengurus kompak berjuang bersama dalam FKPPI.

Tidak hanya pelantikan, seusai pelantikan FKPPI Kota Semarang langsung meneken perjanjian kerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Semarang, Politeknik Bina Transfusi Darah (Polbitrada), PT Pasopati Setia Perkasa, dan salah satu investor untuk mengembangkan gerakan di dunia usaha.

Ia berharap peran sosial anggota FKPPI bisa terkelola dengan baik melalui kerja sama dengan PMI Kota Semarang. Yakni ikut menjadi Tenaga Sukarela (TSR) PMI bagi yang berminat mengikuti serangkaian proses penerimaan anggota relawan PMI.

Selanjutnya, pihaknya ingin membantu warga kurang mampu yang ingin melanjutkan sekolah dengan kerja sama dengan Polbitrada, “Masyarakat yang ingin dengar memiliki keterbatasan, melalui FKPPI bisa terdukung,” harapnya.

Di bidang ekonomi, pihaknya menggandeng investor business development dan perusahaan yang bergerak di bidang penyedia tenaga kerja profesional atau outsourcing, yaitu PT Pasopati Setia Perkasa. “Paling tidak bisa menjadi bagian dari pekerjanya atau pengelolanya,” urainya.

“Terakhir tadi dengan satu investor besar yang akan mendukung kami, kami akan dibukakan kantor dan kami akan melakukan kegiatan-kegiatan usaha yang didukung oleh investor kerja sama tadi,” tutupnya. (*)

Penulis: Ahmad Rifqi Hidayat