Hartopo: Kita harus ubah pola pikir dalam bekerja
HM Hartopo menambahkan, harus ada antisipasi serta edukasi terkait reformasi birokrasi dan revolusi mental. Selain itu, ia juga berpesan kepada para jajaran pejabat Kudus untuk mengubah pola pikir atau mindset dalam bekerja.
“Kita ini bekerja sebagai abdi negara. Mengabdi untuk mencari ibadah, bukan mencari sesuatu hal yang tidak sesuai aturan,” ungkapnya.
Ia juga menyoroti terkait pembelajaran tatap muka yang sudah dimulai pada minggu ini.”Untuk sekolah sementara tatap muka kita bantu untuk simulasi,insyaallah nanti kita perketat di dalam PTM,” ungkapnya.
Pada kesempatan itu, HM Hartopo juga menjelaskan terkait permasalah yang menjadi fokusnya di Kudus, diantaranya terkait lahan hijau.
Baca juga:
HM. Hartopo Dorong Durian Jadi Ikon Baru di Kudus
Menurutnya, lahan hijau di Kota Kretek semakin menipis. Untuk itu, perlu upaya untuk mengatasi persoalan tersebut.
“Untuk hal ini supaya cara menjabarkannya bagaimana kita menindaklanjuti ketika ada bagunan bangunan liar. lahan hijau mempunyai fungsi vital dalam kelestarian lingkungan dan mitigasi bencana,” urainya.
Gubernur Ganjar Pranowo menyampaikan pesan khusus kepada Bupati Kudus tentang penyelenggaraan pemerintahan yang bersih. Pihaknya meminta agar Pemkab Kudus melakukan reformasi birokrasi secara menyeluruh.
“Kalau mau berdikari dalam bidang ekonomi, didukung dengan birokrasi bersih, pasti akan melaju kencang. Karena yang mau investasi tidak akan merasa dipersulit,” jelasnya.
Baca juga:
Program OPOP Perkuat Ekonomi Pesantren
Selain itu, dirinya juga memacu pemulihan ekonomi di Kabupaten Kudus. Ganjar mengapresiasi inovasi dalam ekonomi kreatif yang sudah ditonjolkan Kabupaten Kudus.
Maka dari itu, pihaknya meminta peningkatan Sumber Daya Manusia supaya terus ditingkatkan. (ito/lut)