Lingkar.co – Gedung PGRI Kabupaten Pati dipenuhi para pendidik taman kanak-kanak (TK) dalam perayaan ulang tahun Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang ke-75, Rabu (21/5/2025).
Acara ini dihadiri oleh Bunda PAUD Kabupaten Pati, Atik Sudewo, Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pati, Ketua PGRI Kabupaten Pati, Ketua IGTKI Kabupaten Pati, serta seluruh guru TK se-Kabupaten Pati.
Dalam sambutannya, Bunda PAUD Atik Sudewo mengingatkan bahwa perjalanan 75 tahun IGTKI merupakan waktu yang cukup panjang untuk membina dan mendidik anak-anak sebagai generasi penerus bangsa. Ia menekankan pentingnya peran guru TK dalam mencetak anak-anak yang unggul dan berkarakter.
“Penerus yang unggul dan berkarakter yang nantinya akan meneruskan perjuangan kita semua untuk membangun bangsa dan negara,” ujarnya dengan penuh harap.
Atik juga mengajak para pendidik TK untuk terus berinovasi, meningkatkan semangat, dan bekerja lebih keras dalam mendidik anak-anak. Tujuannya agar mereka tumbuh menjadi pribadi yang beradab, cerdas, disiplin, mandiri, dan berkarakter baik.
“Jadi diharapkan nanti anak-anak akan menjadi anak-anak yang cerdas, unggul, adaptif dan berkarakter, serta di kemudian hari yang kita harapkan adalah anak-anak yang dididik sejak usia dini dengan baik nantinya akan menjadi orang yang sukses membangun Kabupaten Pati, serta bangsa dan negaranya juga,” tambahnya.
Selain sambutan, Ketua Panitia Sri Suhartati melaporkan bahwa perayaan ulang tahun kali ini juga dimeriahkan dengan berbagai lomba menarik. Salah satunya adalah lomba melukis celemek yang dirancang untuk mempererat kedekatan dan kekompakan antara orang tua dan anak. Selain itu, ada lomba stand up comedy yang ditujukan khusus untuk guru-guru TK.
“Untuk lomba melukis celemek memang kami harapkan ada kedekatan dan kekompakan antara orang tua dan anak, sedangkan untuk lomba stand up comedy untuk guru-guru TK,” jelas Sri Suhartati.
Acara ini menjadi momen berharga untuk menguatkan semangat para pendidik TK dalam menciptakan generasi muda yang berkualitas dan siap membangun masa depan Kabupaten Pati serta bangsa Indonesia. (*)
Penulis: Miftah