Sementara, Ust. Yusuf Ayubi sebagai tokoh agama setempat menuturkan di daerah tersebut tidak seperti Gunungpati area dekat Universitas Negeri Semarang (Unnes) yang memiliki kultur dan jaringan santri. Dengan demikian, ia menyadari bahwa untuk menang di daerah tersebut butuh kerja ekstra.
“Secara kultur santri, di sini tidak sekuat daerah dekat Unnes. Jadi boleh dikata ini bukan basis Yoyok-Joss maupun Gus Yasin,” ungkapnya.
Kendati demikian, ia menyatakan optimis untuk mendapatkan simpati masyarakat untuk memenangkan pasangan calon 02 Luthfi-Yasin dan Yoyok-Joss.
“Insya Allah dengan kerja sama yang baik, amanah ini bisa kita lakukan. Semoga nantinya para pemimpin yang kita pilih bisa membantu agar budaya santri berkembang di sini,” harapnya. (*)
Penulis: Ahmad Rifqi Hidayat