Site icon Lingkar.co

JARNAS Blora: Eks Karesidenan Pati Berat untuk Menangkan Anies

JARNAS Blora/dokumentasi

JARNAS Blora/dokumentasi

Lingkar.co – Koordinator Jaringan Relawan Nasional (JARNAS), Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Abdul Kholik menegaskan, wilayah eks Karesidenan Pati (Blora, Rembang, Grobogan, Pati) merupakan wilayah berat untuk memenangkan Anies Baswedan.

“Relawan JARNAS Blora menyadari betul wilayah Blora dan sekitarnya dalah daerah ‘merah’. Meski demikian, kami meyakini Anies Baswedan akan mampu memenagkan Pemilihan Presiden walau dengan kemenangan tipis,” katanya, Senin (6/3/2023) melalui WhatsApp kepada Lingkar.co.

“Jika kalah akan kalah tipis, Jika mnang akan menag tipis. Tapi setidaknya imbang atau menang,” imbuhnya.

Abdul mengakui, bahwa relawannya terus melakukan konsolidasi dan memperluas jaringan di seluruh wilayah Kabupaten Blora yang memiliki 16 Kecamatan, 24 Kelurahan, dan 271 desa.

“Saat ini kami tengah mempersiapkan deklarasi koordinator JARNAS tingkat kecamatan, yakni, Kecamatan Randublatung, Jati, dan Kradenan. Ini untuk melengkapi relawan di Kabupaten Blora yang sudah terbentuk lebih awal,” katanya.

Terakhir, Abdul Kholik, menandaskan bahwasanya Wilayah Blora dan sekitarnya mempertemukan dua kultur masyarakat.

“Yakni masyarakat pantura dan masyarakat abangan. Kultur pantura merupakan masyarakat santri. Jika kultur abangan terdiri dari masyarakat merah,” katanya.

Untuk itu, JARNAS Blora terus melakukan konsolidasi dengan sejumlah partai politik yang mendukung Anies Baswedan, terutama Partai NasDem.

Penulis : Lilik Yuliantoro

Exit mobile version