Lingkar.co – Keren, para pelajar dan mahasiswa di kabupaten Kendal, Jawa Tengah ramai mengunjungi Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kabupaten Kendal sebagai referensi rekreasi edukatif di masa liburan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).
Mulai tangga 21 Desember 2025 sampai dengan 4 Januari 2026, Perpusda Kendal berkaborasi dengan berbagai lembaga dan komunitas guna menyajikan beragam kegiatan bermanfaat dan gratis untuk mengisi masa liburan sekolah.
Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Dinarpus) Kendal, Wahyu Yusuf AkhmadSemarang Zoo Tak Targetkan Jumlah Pengunjung Libur Nataru 2025-2026 menjelaskan, masa liburan Nataru ini Perpusda menyediakan alternatif kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama pelajar dan keluarga, untuk mengisi waktu libur mereka.
“Kita ada beragam kegiatan dari training public speaking, mendongeng, fashion show ibu dan anak, dramatic reading, menyanyi dan puisi anak, diskusi, belajar sejarah nabi, belajar membuat tikar dari plastik, outbound for kids. Hari ini kita ada kegiatan kelas menulis cerita bergambar bersama Komunitas Mak Sulis atau Emak-emak Suka Nulis,” terang W ahyu, Senin (29/12/2025).
Tidak hanya itu, Perpusda juga menggelar kegiatan belajar membuat pembatas buku, kelas menari balet, jelajah mainan tradisional, bazar buku, pameran naskah kuno dan artefak, hingga nobar (nonton bareng) edisi liburan.
“Kegiatan-kegiatan tersebut dilaksanakan di Perpusda Kendal dan gratis. Ini merupakan wujud kolaborasi dengan berbagai komunitasatau lembaga,” ungkapnya.
Wahyu menyatakan, berbagai kegiatan edukasi ini dilaksanakan sebagai upaya Pemerintah Kabupaten Kendal dalam rangka mendekatkan literasi kepada anak-anak, keluarga dan masyarakat.
“Selain itu juga untuk memberikan pengalaman bermakna bagi anak-anak dalam mengisi liburan sekolah. Serta sebagai upaya untuk mendekatkan Perpusda Kendal kepada masyarakat,” tambahnya.
Ia menyebut, selama liburan sekolah ini, tingkat kunjungan masyarakat juga terus meningkat signifikan.
“Jumlah pengunjung Perpusda Kendal selama musim liburan ini Alhamdullah terus meningkat dibandingkan hari biasa. Kemarin hari Sabtu, 27 Desember ada sekitar 627 pengunjung, dan Minggu, 28 Desember ada sekitar 765 pengunjung,” bebernya.
Sementara salah seorang pengunjung, Hasna Salsabila siswi SMA Negeri 1 Kendal mengaku sering menghabiskan waktu luang untuk membaca buku di Perpusda Kendal.
“Saya sama teman-teman ke Perpusda untuk mengisi liburan sambil belajar bareng dan cari referensi buku. Karena disini tempatnya bagus, byaman dan asyik. Pas banget untuk mengisi liburan,” katanya. (*)
Penulis; Yoedhi W








