Berita  

Kunjungi TPA Darupono, Benny Karnadi Akan Bangun Pengolahan Sampah Modern

Foto: Wakil Bupati Kabupaten Kendal Benny Karnadi saat di TPA Darupono/Lingkar.co
Foto: Wakil Bupati Kabupaten Kendal Benny Karnadi saat di TPA Darupono/Lingkar.co

Lingkar.co – Wakil Bupati Kendal Benny Karnadi berkunjung ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Desa Darupono untuk meninjau kondisi TPA yang semakin menggunung.

Benny menyampaikan renvana pembangnan TPA dengan sistem pengolahan sampah yang modern dengan harapan pengolahan sampah tidak lagi membutuhkan lahan yang luas.

Pihaknya berencana akan membuat pengolahan sampah moder, salah satunya akan diolah menjadi energi.

“Pemerintah akan berupaya membangun tempat pembuangan akhir dengan sistem modern. Teknologi ini dapat mengubah sampah menjadi energi seperti yang sudah diterapkan di perusahaan besar,” kata Benny Karnadi, Rabu (26/2/2025).

Ia akan berkomiteman untuk mencari solusi atas permasalahan pengolahan sampah di TPA Darupono yang lebih efisien dan ramah lingkungan sehingga mengurangi ketergantungan pada lahan pembuangan yang semakin besar.

Selain itu, Kepala dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kendal, Aris Irwanto mengatakan, meskipun TPA Darupono sudah overload pihaknya tetap berupaya memaksimalkan pengolahan.

Baca Juga: Hari Kelima Ikuti Retret, Ahmad Luthfi Terima Materi dalam Menunjang Asta Cita Presiden Prabowo Subianto.

Hanya saja, hal tersebut terkendala lantaran terbatasnya alat berat.

“Dari 3 unit ekskavator yang dimiliki, 2 diantaranya mengalami kerusakan dan tidak dapat digunakan. Jadi saat ini hanya 1 ekskavator yang masih berfungsi untuk meratakan sampah agar tidak semakin menggunung,” katanya.

Setiap harinya, TPA Darupono menerima kiriman sampah sekitar 400 ton karena menjadi satu-satunya TPA di Kabupaten Kendal sehingga sanpah dari masyrakat harus dibuang ke TPA tersebut.

Penulis : Kharen Puja Risma