Lingkar.co – Calon Wali Kota Semarang nomor urut 02, Yoyok Sukawi dengan legawa dan besar hati mengakui keunggulan perolehan suara yang diraih paslon nomor urut 01, Agustina Wilujeng Pramestuti-Iswar Aminuddin dalam kontestasi Pilwalkot Semarang 2024.
Berdasarkan hasil hitung cepat dari Desk Pilkada Pemkot Semarang, perolehan suara Agustina-Iswar sebesar 57,36 persen, sedangkan Yoyok Sukawi-Joko Santoso (Yoyok-Joss) meraih suara 42,64 persen.
“Pada kesempatan ini kami ingin menyampaikan, untuk seluruh teman-teman seperjuangan yang saya sayangi, mulai dari koalisi partai politik, keluarga besar, sahabat, relawan, simpatisan dan seluruh masyarakat yang telah membantu kami pasangan Yoyok Joko Santoso di Pemilihan Kepala Daerah Kota Semarang, kami mengucapkan terima kasih telah berjuang dari awal hingga akhir,” kata Yoyok Sukawi dalam keterangannya, Jumat (29/11/2024).
Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah berjuang keras memenangkan Yoyok-Joss. Mulai dari partai pengusung Koalisi Semarang Maju Bermartabat, tim pemenangan, relawan, serta simpatisan.
Terlebih, bagi masyarakat Kota Semarang yang telah memberikan suaranya untuk Yoyok-Joss di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pilkada 27 November 2024 kemarin.
Pihaknya tetap merasa bangga dengan kinerja tim pemenangan, relawan, dan dukungan masyarakat yang memiliki visi untuk menjadikan Kota Semarang lebih maju dan bermartabat.
“Kami bangga telah berjuang dan bekerja bersama saudara saudara dan seluruh warga selama ini,” ungkap Yoyok.
Dapatkan update berita pilihan dan terkini setiap hari dari lingkar.co dengan mengaktifkan Notifikasi. Lingkar.co tersedia di Google News, s.id/googlenewslingkar , Kanal Telegram t.me/lingkardotco , dan Play Store https://s.id/lingkarapps