Lestarikan Alam, Lakukan Penanaman Bibit Pohon di Desa Wisata Jrahi

REBOISASI: Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Pati bekerjasama dengan DLH dan FIF Group, lakukan reboisasi di kawasan Desa Wisata Jrahi Kecamatan Gunung Wungkal Kabupaten Pati, Jumat (9/7/21). (ISTIMEWA/LINGKAR.CO)
REBOISASI: Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Pati bekerjasama dengan DLH dan FIF Group, lakukan reboisasi di kawasan Desa Wisata Jrahi Kecamatan Gunung Wungkal Kabupaten Pati, Jumat (9/7/21). (ISTIMEWA/LINGKAR.CO)

PATI, JAWA TENGAH, Lingkar.co – Dinporapar bersama dengan DLH Kabupaten Pati melakukan penanaman ratusan bibit pohon di Desa Wisata Jrahi Kecamatan Gunung Wungkal Kabupaten Pati, Jumat (9/7/21).

Hari Muktio Sekretaris Dinporapar menuturkan bahwa salah satu unsur yang terkait dengan kepariwisataan adalah tetang kelestarian alam.

Sehingga pihaknya tidak ingin ada tempat pariwisata yang justru merusak alam. Hal tersebut menurutnya sangat bertentangan sekali dengan prinsip kepariwisataan.

Baca juga:
Mengabdi Untuk Pendidikan Anak Sedulur Sikep, Raih Pemuda Pelopor Pati 2021

Oleh karenanya, penanam ini pihaknya lakukan agar dapat membuat Desa Wisata Jrahi semakin terlihat asli dan rimbun.

“Kami menanam bibit-bibit tersebut  di daerah lereng-lereng bukit dan sekigus untuk mencegah erosi apabila terjadi bencana alam karena hujan lebat,” ujarnya.

Ia mengatakan, dalam kesempatan menanam bibit mahoni tersebut, pihaknya berkerjasama dengan DLH juga mendapatkan sumbangan bibit dari FIF.

Png-20230831-120408-0000

Karena situasi yang tidak memungkinkan, akhirnya pihaknya hanya melakukan penanaman secara simbolis saja. Kemudian penanaman tersebut di lanjutkan sendiri oleh warga Desa Wisata Jrahi.

Baca juga:
Wali Kota Surabaya Siapkan RS Darurat di Tiap Kelurahan

“Penanaman pohon tersebut kamitempatkan  di daerah hulu. Tujuannya karena daerah hulu ini kan sebagai penyimpan sekaligus pengendali penyedia air di bawah tanah,” jelas Muktio.

Lanjutnya,  “Hal itu karena daerah hilir sering terjadi banjir, yang menyebabkan daerah hulu harus kami perbaiki terlebih dahulu sistem penyerapan airnya,” pungkasnya.

Penulis: Miftahus Salam Editor: Galuh Sekar Kinanthi

Dapatkan update berita pilihan dan terkini setiap hari dari lingkar.co dengan mengaktifkan Notifikasi. Lingkar.co tersedia di Google News, s.id/googlenewslingkar , Kanal Telegram t.me/lingkardotco , dan Play Store https://s.id/lingkarapps

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *