Memprihatinkan, Kakus di SDN 2 Beran Kurang Memadai

SDN 2 Beran/LINGKAR.CO/Lilik Yuliantoro
SDN 2 Beran/LINGKAR.CO/Lilik Yuliantoro

Lingkar.co – Para guru dan murid Sekolah Dasar Negri 2 Beran (SDN), yang beralamat di Cendana No.54 A, kelurahan Beran, kecamatan Blora Kota, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, mengeluhkan sarana dan prasarana WC sekolah yang rusak parah.

Hal ini ditegaskan oleh Darwati, salah satu guru sekolah tersebut, yang mengatakan kondisi tersebut sudah berlangsung selama berpuluh-puluh tahun.

“Ia betul, disini kamar mandi dan WCnya rusak, untuk anak-anak rusak. Bahkan mereka harus pulang atau menumpang di warga maupun masjid untuk buang air kecil dan besar,” ucapnya, Senin (13/02/2023).

“Yang anak prempuan itu jarang ke kamar mandi, sebab mereka malu karena pintu bawahnya rusak (jebol),” ungkapnya kembali.

Pantuan dari awak media dilokasi, memang terlihat beberapa pintu kamar mandi rusak. Ditambah kondisi memperhatinkan yakni WC yang penuh.

Lebih lanjut, Darwati menyampaikan selain kamar mandi bagi anak-anak, kamar mandi guru pun mengalami hal serupa, namun kondisinya lebih memperhatikan.

“Ini bisa di lihat, belum ada pembenahan sama sekali, tembok yang mulai terkelupas semenya. Airnya juga meluber,” terangnya.

Dirinya menjelaskan bahwasanya sarana WC sekolah yang rusak parah itu tidak dapat difungsikan sebelum ia masuk disekolah tersebut.

“Saya masuk itu kurang lebih tahun 2018, pertama masuk kondisinya sudah begini, Kondisinya betul-betul memprihatinkan atap bolong dan bocor, pintu kamar mandi dan closet juga rusak parah,” jelasnya.

Ia mengaku renovasi dari pihak terkait sangat diharapkan agar kebersihan dan kesehatan lingkungan sekolah dapat terjaga dan terawat.

“Semoga ada perhatian, dan anak-anak maupun guru nyaman. Bismillah, semoga segera diperbaiki secepatnya. Syukur-syukur ditambah lagi sarana prasarana ini,” bebernya.

Terahkir, Darwati juga manandaskan bahwasanya beberapa waktu sudah menyurati pihak-pihak terkait untuk menyampaikan sarana prasarana sekolah ini.

“Kalau nggak salah Minggu lalu, semoga surat saya segera di tindak dan ada kabar baik minggu ini,” imbuhnya.

Sementara inisal F, salah satu murid SDN 2 Beran, juga berharap adanya perbaikan.

“Iya, saya kalau buang air kecil numpang di masjid, kalau nggak kuat buang air kecil diblakang sekolah. Iya semoga di perbaiki dan ada kamar mandi lagi,” imbuhnya.

Penulis : Lilik Yuliantoro

Editor : Muhammad Nurseha