Jakarta, Lingkar.co – Ketua DPP PPP, Illiza Sa’aduddin Djamal mendukung aksi Muskaan Khan yang teguh mempertahankan hak dan pendidikannya saat di tengah perlakuan rasisme Hindu terhadap muslim India.
“Buat kami, Muskaan Khan adalah wajah perlawanan yang menolak tindakan rasisme terhadapnya dan umat islam lainnya. Di tengah larangan menggunakan hijab. Dan ini perlu kita dukung” ungkap Illiza, Senin (14/2/2022).
Baca Juga :
Minta Masyarakat Dukung Pembangunan Kota Pusaka Lasem
Anggota DPR RI ini, menyesalkan dan mengutuk keras kejadian tersebut. Sebab itu ia meminta pemerintah India untuk memberikan perhatian atas kejadian itu. Karena hal ini sudah menjadi perhatian dunia internasional.
“Persoalan rasisme terhadap umat islam di India bukan yang pertama kali tapi sudah sering terjadi. Tindakan diskriminasi terhadap umat islam tidak hanya terjadi dalam dunia pendidikan tapi juga di berbagai bidang termasuk pekerjaan dan kesehatan,” kata Illiza Sa’aduddin Djamal
Lanjut dia, aksi rasisme atas nama agama tak masuk akal dan tidak dapat di benarkan. Menurutnya, umat muslim khusunya pelajar muslim di India berhak mendapatkan haknya dan mempertahankan keyakinannya.
Seorang pelajar dari India Muskaan Khan, menjadi sorotan media atas aksinya melakukan perlawanan terhadap kebijakan sekolahnya yang melarang penggunaan hijab di sekolah. Kegiatan aksi tersebut beredar luas di media sosial.
Permasalahan tersebut bermula saat siswa di sebuah kampus pra-universitas, setara dengan SMA, di distrik Udupi, Karnataka, tidak memperbolehkan siswanya menggenakan jilbab di dalam kelas.
Hal tersebut yang menyebabkan terjadi protes hingga permasalahn tersebut meluas.
Penulis : Muhammad Idris
Editor : Muhammad Nurseha