JAKARTA, Lingkar.co – Presiden Joko Widodo akan meninjau proyek pengembangan sarana hunian yang ada di kawasan wisata Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Jumat (22/7/2022).
Warga Labuan Baju sangat antusias atas kedatangan Presiden Jokowi bersama ibu Negara, Iriana Jokowi tersebut.
“Bapak Presiden, Bapak Presiden,” teriak warga saat Jokowi tiba di lokasi.
Baca Juga :
Pengukuhan MPC PP Blora, Mbah Mun: Kita Solid
Jokowi tiba di Dermaga Marina Labuan Bajo setelah melakukan perjalanan ke Pulau Rica menggunakan kapal pinsi.
Dia bersama sang istri tampak serasi menggunakan baju berwarna putih.
Jokowi di jadwalkan meresmikan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional Waterfront City Marina, Labuan Bajo.
Pada saat peresmian Waterfront City di meriahkan dengan penampilan festival seni daerah.
Selanjutnya, Jokowi beserta rombongan akan melanjutkan perjalanan bersama rombongan menuju ke Wae Mase II.
Disana, Jokowi akan meninjau lokasi dan meresmikan Sistem Pengelolaan Air Minum (SPAM) Wae Mase II.
Pada siang harinya, Jokowi dan rombongan di jadwalkan untuk melaksanakan sholat Jum’at di Masjid Nurul Falah, Kabupaten Manggarai Barat.
Selanjutnya presiden dan rombongan akan melanjutkan kegiatan makan siang.
Setelah makan siang, Jokowi dan rombongan akan menuju ke Bandara Komodo Labuan Bajo untuk lepas landas kembali ke Jakarta.
Turut mendampingi presiden dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.
Penulis : Muhammad Nurseha
Editor : Muhammad Nurseha