PWI Bersama RS KSH Pati Bagi-Bagi Takjil, Ludes Hitungan Menit

PWI Pati dan RS KSH Pati menggelar bagi-bagi takjil di Alun-Alun Simpang Lima Pati pada Selasa (2/4/2024) sore. Foto: Miftahus Salam/Lingkar.co
PWI Pati dan RS KSH Pati menggelar bagi-bagi takjil di Alun-Alun Simpang Lima Pati pada Selasa (2/4/2024) sore. Foto: Miftahus Salam/Lingkar.co

Lingkar.co – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pati berkolaborasi dengan Rumah Sakit Keluarga Sehat (RS KSH) Pati menggelar bagi-bagi takjil di Alun-Alun Simpang Lima Pati pada Selasa (2/4/2024) sore.

Ratusan takjil yang dibagikan langsung diserbu warga sekitar dan pengendara yang lewat. Bahkan, hanya hitungan menit takjil yang disediakan langsung ludes.

Direktur RS KSH Pati dr Kevin Kurniawan menyampaikan rasa terima kasih kepada PWI Pati atas kerja sama yang selama ini sudah terjalin baik, termasuk dalam kegiatan bagi-bagi takjil kali ini.

“Saya sampaikan terima kasih kepada PWI Pati karena kita diberikan kesempatan bersama, di mana sore hari ini kita melakukan kegiatan berbagi takjil yang bertempat di Simpang Lima Pati,” ucapnya.

Ia menyebut ada sekira 350 takjil yang dibagikan. Harapannya dapat bermanfaat bagi masyarakat untuk membatalkan puasa.

Ia mengatakan kegiatan bakti sosial bagi-bagi takjil ini selalu dilakukan setiap tahun, yang berkolaborasi dengan PWI Pati.

“Kita setiap tahun rutin berkolaborasi bersama dengan PWI. Tapi pada saat pandemi sempat berhenti ya. Ini dua tahun terakhir kita melakukan kegiatan untuk bagi-bagi takjil,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua PWI Pati Noor Efendy mengungkapkan bahwa kolaborasi PWI Pati dengan RS KSH Pati sudah berlangsung sejak lama.

“Ini kolaborasi yang sudah lama ya, tinggal maintenance sama KSH. Kepedulian ini bagian dari bakti sosial,” imbuhnya.

Ia berharap kolaborasi kegiatan serupa tidak berhenti sampai di sini. Harapannya, setiap tahun selalu dilakukan. (*)

Penulis: Miftahus Salam