Lingkar.co – Dalam menyambut bulan suci Ramadan 2025, Mahima Hotel Semarang berbagi kebahagiaan dengan Yayasan Panti Asuhan Ahbaabul Mukhtar pada Rabu (19/3/2025).
General Manager Mahima Hotel Semarang, Retno S Hardini mengatakan, pada momen ini, pihaknya berkesempatan untuk berbagi kebahagiaan melalui donasi dari seluruh staf dan owner Mahima Hotel Semarang.
“Dimana donasi yang kami kumpulkan berasal dari owner dan staff Hotel Mahima Semarang. Sembako, beberapa bingkisan dan masih banyak lagi adalah bentuk tali kasih yang kami Hotel Mahima bisa berikan,” ungkapnya.
Pihaknya berharap, melalui program ini, anak – anak panti piatu juga dapat merasakan keberkahan di setiap bulan Ramadan.
“Kami berkomitmen untuk terus mengadakan program sosial yang memberikan manfaat nyata. Semoga acara berbagi ini tidak hanya memberikan kesenangan dan kebahagian bagi anak anak yatim piatu, tetapi juga menjadi ajakan bagi lebih banyak lagi orang untuk peduli dan berbagi di bulan suci ini,” ungkapnya.
Lanjutnya, sebagai hotel yang peduli terhadap sesama, Mahima Hotel Semarang akan terus menjadi bagian dalam berbagai kegiatan kemanuasian yang mendukung kesejahteraan masyarakat.
“Ramadan bukan hanya tentang menahan lapar dan dahaga, tetapi juga momentum untuk menebarkan kebaikan dan memperkuat rasa persaudaraan,” pungkasnya.
Sementara itu, pihaknya juga memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk menikmati hidangan berbuka puasa dengan 30 menu yang disajikan.
“Ada sekitar 30 menu makanan jadul yang disajikan untuk bisa dinikmati. Mulai dari beef Tepanyaki dan kebab Swarma yang menjadi menu andalan,” ungkapnya
Hanya dengan Rp 132.000/ nett per pax, pengunjung dapat menikmati hidangan lezat Ramadan Tempo Doeloe. Ditambah, untuk pembian 10 paket menu berbuka, tamu akan mendapatkan 1 paket tambahan gratis. ***