Sadar Potensi Gen Z Dalam Pemilu 2024, Caleg PKB Ini Gelar Turnamen Play Station

Caleg PKB, Nanang Ferdiansyah saat melakukan sosialisasi pencoblosan dalam Turnamen Play Station dilaksanakan di Desa Dawungsari Kecamatan Pegandon, Kabupaten Kendal. Foto: Wahyudi

Lingkar.co – Sadar potensi generasi Z (Gen Z) dalam menentukan hasil pemilu, Calon Legislatif Dapil I Kendal (Pegandon, Patebon, Ngampel, dan Kendal) dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kendal, Nanang Fardiansyah menggelar kampanye dengan lomba bermain play station.

.
Turnamen permainan Play Station dilaksanakan di Desa Dawungsari Kecamatan Pegandon, Kabupaten Kendal Jawa Tengah, Selasa (30/1/2024)

Menurutnya, generasi muda lebih segar pola pikirnya, mereka menguasai teknologi dan memahami politik, asal cara pendekatan yang dilakukan sesuai dengan kegemaran mereka.

“Saya memilih generasi z ini sebab mereka pola pikirnya masih fresh, bahkan kalai masalah IT mereka pasti menguasai, sehingga dengan lomba game ini secara politik juga menguasai, sehingga bisa dimanfaatkan, sebab pemilu tahun ini mayoritas generasi muda,” ujarnya.

Menurutnya, generasi muda lebih segar pola pikirnya, mereka menguasai teknologi dan memahami politik, asal cara pendekatan yang dilakukan sesuai dengan kegemaran mereka.

“Saya memilih generasi z ini sebab mereka pola pikirnya masih fresh, bahkan kalai masalah IT mereka pasti menguasai, sehingga dengan lomba game ini secara politik juga menguasai, sehingga bisa dimanfaatkan, sebab pemilu tahun ini mayoritas generasi muda,” ujarnya.

Dengan demikian, ia bisa melakukan sosialisasi pencoblosan saat pelaksanaan lomba berlangsung.

Di lain sisi, milenial dan Gen Z yang terbiasa dengan media sosial juga cukup kritis terhadap iklan kampanye. Mereka memperhatikan apakah iklan tersebut didasarkan pada fakta yang valid atau bukan. Juga paham iklan tersebut disajikan pada platform yang kredibel atau tidak.

Mulyadi salah satunya, ia ikut lomba game play station dan merasa senang karena selain bisa menyalurkan hobi, juga mendapatkan ilmu cara mencoblos dari Caleg PKB, Nanang Fardiansyah.

“Ini merupakan caleg yang cerdas, bisa memanfaatkan peluang dan kesempatan, dengan menggandeng generasi milenial dan generasi Z, maka dia akan memperoleh suara banyak,” katanya.

Sebagai informasi, Generasi Z merupakan salah satu kelompok pemilih pemula pada Pemilu 2024. Secara demografis Gen Z merupakan generasi yang paling aktif dan menjadi pemilih terbesar pada pemilu 2024.

Oleh karena itu, peran Gen Z dianggap penting dan tidak dapat diremehkan. Bahkan bisa dikatakan, Gen Z aakan memberikan pengaruh yang signifikan terhadap perolehan suara kandidat pada pemilu 2024. (*)

Penulis: Wahyudi
Editor: Ahmad Rifqi Hidayat