Taj Yasin Maimoen Ajak Penyintas Covid-19 jadi “Lakon”

Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen saat memimpin jalannya upacara peringatan hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia di Halaman Kantor Gubernur Jawa Tengah, Selasa (17/08/2021). Dok. Kominfo Jateng/LINGKAR.CO
Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen saat memimpin jalannya upacara peringatan hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia di Halaman Kantor Gubernur Jawa Tengah, Selasa (17/08/2021). Dok. Kominfo Jateng/LINGKAR.CO

SEMARANG, Lingkar.co – Upacara peringatan hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia di halaman Kantor Gubernur Jawa Tengah, Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen memimpin langsung jalannya upacara.

Dalam upacara kemerdekaan tersebut, Taj Yasin mengajak penyintas Covid-19 untuk menjadi “lakon” atau pahlawan di masa pandemi.

Yakni dengan mendonorkan plasma konvalesen, guna membantu pasien Covid-19 yang sedang membutuhkan pertolongan.

Tak hanya itu, ia meminta masyarakat Jawa Tengah untuk membantu tenaga kesehatan dalam penanganan Covid-19.

Seperti memiliki kesadaran, jujur dan melaporkan diri ke tenaga kesehatan jika terpapar Covid-19.

“Mari kita melaporkan, kita jujur terpapar covid, yuk kita laporkan kepada tenaga medis dimana saja. Sehingga semakin banyak orang melapor, semakin banyak orang mau terbuka, maka semakin kecil pintu penyebaran Covid-19,” ungkapnya.

Baca Juga:
Jepara Siap Laksanakan PTM Senin Depan

Selain itu, ia mengajak seluruh masyarakat Jawa Tengah dan khususnya para penyintas Covid-19 untuk menjadi pahlawan di masa pandemi.

Taj Yasin menekankan pentingnya plasma konvalesen untuk terapi bagi masyarakat yang terpapar Covid-19.

“Terapi yang dilakukan oleh tenaga medis salah satunya adalah plasma konvalesen. Maka saya ajak kepada seluruh masyarakat Jawa Tengah khususnya penyintas Covid-19, yuk kita donorkan, mari kita jadi pahlawan,” ujarnya.

Memperingati hari Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia Taj Yasin berharap seluruh penyintas Covid-19 bisa rutin mendonorkan plasma konvalesen.

Demi menyelamatkan nyawa pasien Covid-19, dan untuk mempermudah dan memperlancar penanganan Covid-19 di Indonesia.

Semakin banyak penyintas Covid-19 yang melakukan donor plasma konvalesen akan mampu menekan angka kematian terhadap pasien yang terpapar Covid-19.

Sebagai informasi, Taj Yasin merupakan salah satu penyintas Covid-19 yang rutin melakukan donor plasma.

Dari pantauan Lingkar.co, Taj Yasin setidaknya telah melakukan donor plasma sebanyak 3 kali dan aktif menyuarakan “Gedor Lakon” (Gerakan Donor Plasma Konvalesen).

Penulis: Rezanda Akbar D

Editor: Muhammad Nurseha