Lingkar.co – Bupati Kendal, Dico Mahtado Ganinduto meminta semua ASN tidak boleh berhenti untuk terus meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh masyarakat di kabupaten Kendal.
“Pelayanan yang terbaik ini harus dimulai dari kita dalam menjalankan tugas, sebagaimana kita terus berupaya memberikan inovasi sesuai dengan bidangnya masing-masing, dan ini wajib hukumnya untuk terus ditingkatkan dan dievaluasi, sehingga kita bisa terus meningkatkan pelayan dari hari ke hari kepada masyarakat,” tutur Bupati.
Bupati menyampaikan hal itu saat memberikan arahan apel bersama di Alun-alun Kabupaten Kendal, Senin (5/2/2024) bertempat .
Sejalan dengan hal itu, Bupati lantas mengingatkan untuk dapat menggunakan anggaran dengan hasil pembangunan yang maksimal sehingga perekonomian di Kendal berjalan lebih baik.
“Saya berharap seluruh anggaran yang sudah disiapkan agar segera direalisasikan secepat mungkin, sehingga kita bisa melihat perputaran ekonomi di tahun 2024 ini bisa berjalan lebih baik lagi,” ucapnya.
Selain itu, Bupati Dico juga mengingatkan potensi bencana banjir di titik tertentu saat masuk musim hujan. Oleh karena itu ia meminta evaluasi program Organisasi Perangkat Daerah (OPD), apakah sudah mengurangi dampak banjir. Dengan begitu nantinya memahami yang harus dilakukan bersama-sama dalam menangani persoalan banjir di Kabupaten Kendal.
Menurut Bupati, persoalan banjir ini bukan hanya tugas dari OPD teknis saja. Namun menjadi tanggung jawab bersama untuk menyelesaikan semua isu lingkungan di Kabupaten Kendal.
Terakhir Bupati berpesan agar seluruh ASN memiliki kesadaran untuk menjadi teladan bagi masyarakat semisal membuang sampah tertib di tempat yang semestinya, serta mengajak masyarakat ikut berperan aktif dalam menjaga lingkungan.
“Saya juga berpesan, agar semua harus terus berupaya untuk menjadi pribadi yang lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, karena itu menjadi kunci kesuksesan bagi diri kita dan untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat Kabupaten Kendal,” tutupnya. (*)
Penulis: Wahyudi
Editor: Ahmad Rifqi Hidayat