Site icon Lingkar.co

Tujuh Bulan Padam, Api Abadi Mrapen Bakal Kembali Menyala

MENYALA: Petugas tengah memeriksa kondisi lokasi Api Abadi Mrapen usai padam September tahun lalu.(MUHAMAD ANSORI/LINGKAR)

MENYALA: Petugas tengah memeriksa kondisi lokasi Api Abadi Mrapen usai padam September tahun lalu.(MUHAMAD ANSORI/LINGKAR)

GROBOGAN, Lingkar.co– Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jawa Tengah menemukan sumber api di sekitar Api Abadi Mrapen di Desa Mangarmas, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan. Setelah sebelumnya, kurang lebih tujuh bulan sumber api abadi mrapen sempat hilang.

Kemudian, dua bulan terakhir ini, pihak Dinas ESDM Jateng melakukan pencarian sumber api dan membuahkan hasil.

Baca Juga:
Penderita TBC di Grobogan Capai 1.100 Kasus

Kepala Bidang Energi Baru Terbarukan Dinas Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) Jawa Tengah Eni Lestari mengatakan, pihaknya saat ini tengah mengupayakan untuk menyalakan kembali Api Abadi Mrapen. Dan hasil kerja atau upaya tim selama 2 bulan tengah membuahkan hasil yakni ditemukan sumber api dari hasil pengeboran.

“On progress (dalam proses, Red) pengerjaan. Sudah ketemu, sekarang proses utilisasi ke tungku. Alhamdulillah,” ujarnya Rabu (14/4).

Sebelumnya untuk menyalakan Api Abadi Mrapen, terdapat dua pilihan. Pertama dengan melakukan pengeboran lokasi sumber api yang terletak di obyek wisata Api Abadi Mrapen.

Kemudian pilihan yang kedua yakni melakukan penyambungan pipa dari sumber gas yang terdapat sumur bor di belakang toko modern yang terletak sekitar 250 meter dari lokasi Api Abadi Mrapen.

Baca Juga:
Desak Perbaikan Jembatan di Grobogan Segera Dilakukan

“Kami lebih memilih melakukan pengeboran di sumber api sekitar tempat wisata Aoi Abadi Mrapen,” katanya.

Menurutnya, jika melakukan penyambungan pipa dari belakang toko modern tersebut akan menemui kendala. Karena, pasti banyak masyarakat yang meminta ganti rugi. “Sementara perencanaan tidak ada. Sebenarnya bisa utilisasi di sana (sekitar toko, Red),” imbuhnya.

Api Abadi Mrapen merupakan salah satu ikon Kabupaten Grobogan dan Provinsi Jawa Tengah bahkan Indonesia. Sebab pengambilan api untuk obor event olahraga tingkat nasional hingga internasional serta acara keagaamaan Waisak dari Api Abadi Mrapen.(ori/lut)

Baca Juga:
Fakta Terbaru Empat Daerah di Jabar yang Paling Banyak Dikunjungi Wisatawan

Exit mobile version