BEROLAHRAGA setiap pagi dan berjemur matahari dilakukan Dewi Megawati (27), salah satu anggota DPRD Kabupaten Grobogan, saat terpapar positif virus Covid-19.
Tak hanya itu, selama melakukan isolasi mandiri di rumah, ia hampir setiap hari menghabiskan waktu dengan kegiatan positif lainnya, yakni berdoa kepada Tuhan.
Ia juga mengkonsumsi makanan bergizi, agar imunnya kembali meningkat.
Wanita berparas ayu tersebut mengaku, sempat kurang enak badan. Sementara suhu badannya mencapai 38 derajat celcius.
“Aku isolasi mandiri, minum vitamin, setiap pagi saya berolahraga, berjemur jam setengah sembilan, terus mulai ada perubahan, kesehatanku membaik,” jelasnya.
“Awalnya saya sempat merasa panas, tenggorokan sakit, hidung sakit, rasanya kayak pilek, seluruh badan pegel, saya kira mungkin hanya kecapekan biasa. Waktu itu karena saya sedang melakukan perjalanan pulang-pergi Semarang-Purwodadi dua hari,” kata salah satu anggota DPRD dari Fraksi PDIP itu.
Namun, setelah menjalani isolasi mandiri selama 14 hari, ia kembali melakukan uji swab, dan hasilnya mennyatakan negatif. Ia bahkan sudah bisa melakukan aktivitas seperti biasa.
Ia berpesan, agar tetap mengikuti aturan protokol kesehatan, mongkonsumsi makanan bergizi, olahraga teratur serta berdoa agar tidak terpapar virus Corona.
“Mari memakai masker, sering cuci tangan dengan sabun dan jaga jarak hindari kerumunan, supaya terhindar dari Covid-19,” pungkasnya. (ori/aji)
Baca Juga:
Gercep Semarang Gencarkan Vaksinasi Covid-19 ke Anak Muda dan Difabel