Indonesia-Rusia Tingkatkan Kerja Sama Ekonomi Digital dan Investasi Pariwisata

SAMBUTAN: Duta Besar RI untuk Rusia Jose Tavares pada Russia-Indonesia Online Business Forum: "Digital Economy and Tourism Investment Opportunities” belum lama ini (16/03). (ANTARA/DOK. KBRI MOSKOW/LINGKAR.CO)
SAMBUTAN: Duta Besar RI untuk Rusia Jose Tavares pada Russia-Indonesia Online Business Forum: "Digital Economy and Tourism Investment Opportunities” belum lama ini (16/03). (ANTARA/DOK. KBRI MOSKOW/LINGKAR.CO)

JAKARTA, Lingkar.co – Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Moskow, Rusia menggelar kegiatan dengan Kementerian Pembangunan Ekonomi Federasi Rusia. Kegiatan itu bertajuk Russia-Indonesia Online Business Forum: “Digital Economy and Tourism Investment Opportunities” (16/03).

Duta Besar RI untuk Rusia merangkap Belarus, Jose Tavares mengatakan, Indonesia dan Rusia mendorong kerja sama ekonomi digital dan promosi investasi pariwisata mengingat besarnya potensi kerja sama kedua negara.

“Ini waktu yang tepat untuk kita dorong kerja sama ekonomi digital kedua negara dan promosikan investasi pariwisata Indonesia kepada Rusia mengingat besarnya potensi kerja sama kedua negara”, ujar Jose Tavares dalam keterangan tertulisnya Rabu (17/3/2021).

Hijau-Minimalist-Ucapan-Selamat-Sukses-Kiriman-Instagram-3

Dubes Rusia untuk Indonesia Lyudmila Vorobieva menyebutkan, prospek cerah sektor teknologi informasi dan komunikasi (TIK) antara Indonesia dan Rusia. Itu dalam mendukung bidang seperti pendidikan, keamanan data, dan perbankan.

Deputi Menteri Pembangunan Ekonomi Rusia Vladimir Ilichyov berharap terjadinya dialog yang produktif antara pebisnis kedua negara.

Deputi Direktur Kerja sama Multilateral dan Proyek Khusus Kementerian Pembangunan Ekonomi Rusia Pavel Kalmychek menjadi moderator panel I. Pada panel I membahas kerja sama ekonomi digital

Png-20230831-120408-0000

CEO Rosinfokominvest (Perusahaan yang bergerak di bidang investasi teknologi informasi dan komunikasi (TIK) Rusia George Mikaberidze menyampaikan proses digitalisasi 4.0 di Rusia. Selain itu, ia juga menyampaikan solusi dan peluang kolaborasi dengan mitra asing, termasuk Indonesia.

“Terbukanya peluang kerja sama dan upaya match making dapat jembatani TIK Rusia dengan Indonesia” pungkas Sergey Rossomakhov.

Sedangkan pada Panel 2 dipandu oleh Edi Suharto, Minister Counsellor KBRI Moskow. Dalam panel tersebut membahas peluang investasi Indonesia di bidang pariwisata kepada peserta dan calon investor Rusia.(ara/lut)

Dapatkan update berita pilihan dan terkini setiap hari dari lingkar.co dengan mengaktifkan Notifikasi. Lingkar.co tersedia di Google News, s.id/googlenewslingkar , Kanal Telegram t.me/lingkardotco , dan Play Store https://s.id/lingkarapps

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *