Jalan Purwodadi-Blora Terendam Banjir, Warga Inisiatif Bantu Atur Lalu Lintas

Banjir rendam Jalan Purwodadi-Blora. Foto: Istimewa.
Banjir rendam Jalan Purwodadi-Blora. Foto: Istimewa.

Lingkar.co – Jalan Purwodadi-Blora terendam banjir yang menyebabkan macet hingga satu kilometer, Jumat (15/3/2024). Bahkan, banyak kendaraan roda dua yang mogok akibat memaksa menerjang banjir.

Masyarakat pun berinisiatif melakukan pengaturan lalu lintas, tepatnya di Dukuh Krajan, Desa Getasrejo, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan. Hal ini dilakukan karena debit air semakin tinggi dan arus banjir makin deras, sehingga membayakan bagi pengguna jalan.

Menurut keterangan warga sekitar, air sudah menutupi jalan sejak Kamis (14/3/2024) sekira pukul 23.00 WIB. Hingga Jumat (15/3/2024), genangan banjir semakin tinggi.

“Ini malah lebih tinggi, dari pada tadi siang maupun tadi malam,” ungkap Andi, warga sekitar, Jumat (15/3/2024).

Menurutnya, arus air yang menggenangi Jalan Purwodadi-Blora juga semakin deras, sehingga membahayakan pengendara sepeda motor.

“Selain debit air tinggi, arus banjir juga semakin deras, sehingga menyebabkan banyak kendaraan roda dua mati,” ujarnya.

Png-20230831-120408-0000

Ia berharap pengaturan lalu lintas yang dilakukan oleh warga dapat sedikit membantu para pengendara, khususnya pengguna roda dua supaya tidak terseret oleh derasnya arus banjir.

“Harapannya banjir segera surut, sehingga tidak membuat warga semakin was-was,” harapnya.

Sementara itu, salah satu sopir truk, Nuri mengaku membutuhkan waktu sekira setengah jam untuk melewati jalan ini.

“Sekitar satu kilo meter panjang antrean. Kalau saat ini berapa saya kurang tau,” katanya.

Ia pun khawatir debit air semakin tinggi, sehingga membuat perjalanan menuju dan dari Blora makin tersendat.

Berdasarkan laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Grobogan, pada Jumat (15/3/202), banjir telah menggenang 105 desa di 13 kecamatan. Banjir disebabkan curah hujan tinggi dan kiriman air dari hulu Sungai Lusi. (*)

Penulis: Miftahus Salam

Dapatkan update berita pilihan dan terkini setiap hari dari lingkar.co dengan mengaktifkan Notifikasi. Lingkar.co tersedia di Google News, s.id/googlenewslingkar , Kanal Telegram t.me/lingkardotco , dan Play Store https://s.id/lingkarapps