Lingkar.co – Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Kecamatan Patebon menggelar pertandingan persahabatan Trofeo tiga klub bola di bawah naungan Lembaga Olahraga Ansor.
Pertandingan sepakbola tersebut merupakan salah satu cara mempererat silaturahmi antar kader Badan Otonom (Banom) Kepemudaan Nahdlatul Ulama di tingkat kecamatan.
Trofeo merupakan istilah pertandingan persahabatan dari 3 klub PAC, yakni Kluban FC dari Kecamatan Cepiring, Ansor FC Ngampel dan Kendil Wesi FC dari PAC GP Ansor Patebon.
Ketua Panitia Pertandingan Persahabatan, Faizin menuturkan, pertandingan ini merupakan latihan bersama kader GP Ansor dan Banser yang aktif dalam bidang olahraga sepakbola.
“Selain berbicara soal ideologi, kader GP Ansor juga melakukan pengembangan keahlian di bidang olahraga,” katanya disela kegiatan di Lapangan Desa Wonosari Dukuh Tegalsari, Patebon, Kendal, Minggu (22/10/2023).
“Selain itu, sebagai langkah membina anggota dan menyalurkan hobi sehingga langkah inovasi dan silaturrahmi kader bisa senantiasa terjalin,” ujarnya.
Klub Ansor FC dari PAC GP Ansor Kecamatan Ngampel tampil sebagai juara setelah mengalahkan Kendil Wesi FC Patebon dengan skor 3:2, meskipun Kendil Wesi mampu menaklukkan Kluban FC Cepiring dengan skor 3:0 akan tetapi nilai akhir tetap dipegang Ansor FC Ngampel.
Sementara, Ketua Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kendal, Misbahul Munir, dalam kesempatan itu berharap, perkembangan kaderisasi Ansor bisa merata di semua dusun melalui penyaluran hobi berolahraga.
“Kami harap, GP Ansor sebagai organisasi berbasis kepemudaan tidak hanya konsentrasi dalam bidang keagamaan saja, agar semua pemuda bisa menerima dan bergabung dengan tangan terbuka,” ujarnya.
“Semoga melalui pengembangan organisasi di bidang olahraga ini, kader-kader GP Ansor bisa benar-benar berkhidmat untuk bangsa,” imbuhnya.
Menurutnya, hal itu juga merupakan implementasi Tema Peringatan Hari Santri Nasional 2023, Jihad Santri Jayakan Negeri
Senada, Ketua PAC Ansor Patebon, Adib menuturkan, semua peserta berlaga dengan penuh semangat. Ia berharap kader Ansor juga serius dalam dunia sepakbola sehingga pada masa mendatang bisa merambah ke arah sepakbola profesional.
“Kami juga berharap sepakbola ini juga bisa menjadi ajang pengenalan dan perekrutan teman-teman yang kebetulan belum menjadi anggota Ansor,” harapnya. (*)
Penulis: Ahmad Rifqi Hidayat