PON XX Papua, Jateng Siap Perbaiki Perolehan Medali

Persiapan PON XX Papua (7/9/2021). FOTO: Rezanda Akbar D/Lingkar.co
Persiapan PON XX Papua (7/9/2021). FOTO: Rezanda Akbar D/Lingkar.co

Semarang, Lingkar.co – Pekan Olahraga Nasional (PON), segera berlangsung. Dalam ajang olahraga bergengsi di Indonesia ini, para atlet perwakilan tiap Provinsi bertemu untuk memperebutkan medali.
 
Kepala Bidang Pembinaan Prestasi, Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Jateng, Mugiyo Hartono, mengatakan PON kali ini berbeda dengan sebelumnya karena latihannya sangat minim.
 
“PON kali ini, sangat berbeda dari biasanya. Jadi kan tryo utnya, sama sekali sangat minim. Dan Bulan September ini adalah persiapan terakhir untuk atlet-atlet sebelum pertandingan,” terangnya pada Lingkar.co di ruangannya, Kamis (9/8/2021).
 
Agar mencapai performa terbaik di pertandingan, ia menuturkan, saat ini semua berfokus kepada persiapan atlet-atlet.
 
“Ini persoalan yang tidak gampang, apalagi atlet yang TC (Training Center) ketika di PCR malah positif, akan rugi karena sudah latihan bertahun-tahun,” ucapnya.

Baca Juga:
Minta Orang Tua Jemput Anaknya selepas PTM

Pihaknya telah menyiapkan segala hal termasuk kebutuhan kesehatan para atlet, untuk menghindari kejadian tersebut.
 
“Kami menyediakan akomodasi, konsumsi, medis,  psikolog bagi mereka yang membutuhkan dan sudah disiapkan beberapa waktu lalu,” ucapnya.
 
Ia menyebutkan, fasilitas lain seperti seragam kontingen telah pihaknya siapkan sebelum pertandingan.
 
“Itu sudah kami lakukan semua, termasuk memfasilitasi seragam kontingen yang sudah diberikan dan beberapa kebutuhan yang lain,” katanya.
 
Jawa Tengah memberangkatkan 651 atlet dan official. Atlet berjumlah 441, sedangkan official berjumlah 210 yang terdiri dari pelatih, manager, dan lainnya.
 
Ia menambahkan, setiap PON Provinsi Jawa Tengah selalu memberikan imbalan untuk atlet peraih juara sebagai motivasi.
 
“Tapi untuk saat ini masih dalam pembicaraan di internal pimpinan, namun berapanya saya belum bisa menyampaikan,” tuturnya.
 
Atlet yang berangkat berusia mulai dari pelajar hingga senior.

 
KONI Jateng Siap Perbaiki Medali Tahun Lalu

Saat ini KONI berniat untuk memperbaiki perolehan emas dari tahun sebelumnya.
 
“Hitung-hitung dari cabor yang sering kita berkoordinasi itu, kita memunculkan cabor unggulan untuk mencapai target,” katanya.
 
Untuk cabang olahraga unggulan KONI, berisi Atletik, Wushu, Panjat Tebing, Menembak, Pencak Silat, Taekwondo.
 
“Tujuh cabor itu yang kita harapkan, minimal bisa meraih tiga emas di tiap cabor,” harapnya.
 
Dari perhitungannya, ia memperkirakan Provinsi Jawa Tengah mampu membawa pulang 40-45 medali emas.
 
“Ini kita berupaya untuk mencoba naikan target, jadi kita bicaranya memperbaiki perolehan medali. Karena PON Papua ini luar biasa, jauh dan terhalang pandemi,” ungkapnya.
 
Penulis: Rezanda Akbar D.
Editor: Nadin Himaya