SEMARANG, Lingkar.co – Pertandingan sepak bola antar PSIS Semarang dan Persis Solo pada hari Selasa (21/6/20220 berujung memanas. Pertandingan tersebut berhasil di menangkan oleh PSIS Semarang dengan skor 2-1.
Para supporter mulai memasuki kawasan Stadion Manahan sekitar pukul 13.00 WIB.
Diketahui, sebelum pertandingan di mulai situasi sudah mulai memanas. Hal tersebut lantaran terjadi aksi dorong di gate 2.
Sebelum masuk ke dalam tribun supporter juga terlihat saling sorak sehingga suasana semakin memanas Karena tidak sabar ingin segera masuk.
Panitia pelaksana dan polresta Solo sudah membuka dua pintu pemeriksaan namun tetap terjadi aksi saling dorong tersebut.
“Sebagaimana hasil kesepakatan Panpel dan coordinator supporter masuk lewat pintu gate dua. Dalam periode yang saat masuk panitia tadi agak kuwalahan,” kata Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak.
Pada akhir pertandingan para supporter dari PSIS Semarang dan Persis Solo kembali ricuh hingga di luar tribun.
Dalam postingan akun @Ariobimogesit di Twitter memperlihatkan kedua supporter yang sedang saling beradu argument.
Dalam unggahan video tersebut dia memberikan masukan, agar para supporter tidak terpancing dengan situasi tersebut.
“Buat teman-teman fans Semarang dan fans Solo ojo kepancing ya. Piss love, hati-hati pulang ke Semarang. Tetap jaga ketertiban, mangkat mulih tekan omah selamet kabeh,” tulisnya.
Selain itu, dalam unggahan akun Instagram @snex_sendangguwo salah satu supporter PSIS Semarang mengucapkan terima kasih untuk warga Solo.
“Makasih sambutannya dan jamuannya dulur. Tetep penak seduluran,” tulisnya.
Tidak sedikit pula dari supporter PSIS Semarang masih berada di dalam tribun seperti video yang di unggah oleh akun @Hamsterrboy di Twitter.
“Wong solo ramah-ramah sampe tamune di tamping kon leren sik. Suwun warga solo,” tulisnya.
Pada point gol pertama PSIS Semarang berhasil di cetak moleh Dewangga. Sedangkan gol yang kedua berhasil di cetak oleh Fortes.
Penulis : Kharen Puja Risma
Editor : Muhammad Nurseha