Taekwondo Kabupaten Semarang Targetkan 5 Emas di Piala Walikota Solo

Proses latihan Great Taekwondo Community (GTC) Semarang di Semarang, Minggu (16/1/2022). Muhammad Nurseha/lingkar.co
Proses latihan Great Taekwondo Community (GTC) Semarang di Semarang, Minggu (16/1/2022). Muhammad Nurseha/lingkar.co

Kab. SEMARANG, Lingkar.co – Pelatih Taekwondo Kabupaten Semarang Rahmat menargetkan 5 medali emas di Piala Walikota Solo nanti 28-30 Januari. Menurutnya, target tersebut sangat meyakinkan dan realistis mengingat persiapan atlet taekwondo Kabupaten Semarang telah matang.

“Target kita bawa pulang 5 medali emas di Piala Walikota Solo. Saya yakin dan target itu sangat realistis karena porsi latihan kita sudah matang,” kata Rahmat kepada Lingkar.co, Minggu (16/1/2022).

Pelatih Rahmat berencana memberangkatkan 25 atlet Kabupaten Semarang di ajang Piala Walikota Solo tersebut.

Hijau-Minimalist-Ucapan-Selamat-Sukses-Kiriman-Instagram-3

“25 atlet nanti kita berangkatkan. Terutama atlet-atlet berprestasi kami. Ada yang kemarin tak terkalahkan di Bandung kami berangkatkan. Serta 1 atlet kami perempuan yang juara di Malaysia,” terangnya.

Baca Juga :
Gibran Sambut Kedatangan Tim Basket West Bandits di Solo

Ditemui ditempat yang sama, Ketua DPRD Kabupaten Semarang Bondan Marutohening menyatakan agar tim Taekwondo memiliki persiapan yang matang.

“Ya untuk menghadapi kompetisi apapun yang paling penting adalah persiapan. Kalau persiapannya matang, hasilnyapun akan baik,” katanya saat meninjau latihan.

Png-20230831-120408-0000

Bondan menambahkan bahwa target 5 medali emas tersebut sudah cukup memuaskan.

“Jadi, kan pelatih pasti sudah menghitung-hitung itu nanti soal target. Saya rasa 5 medali emas realistis, karena pelatih pasti sudah melihat kekuatan timnya dan lawannya,” terang Bondan.

Menurut Bondan, yang terpenting dalam kejuaran Piala Walikota Solo adalah kematangan atlet-atlet Taekwondo Kabupaten Semarang.

“Yang terpenting adalah atlet memiliki jam terbang yang cukup. Mentalitas bertarung atlet harus tinggi, dan hal tersebut tak akan terjadi jika minim berkompetisi,” katanya.

Bondan berharap semua atlet dapat berkompetisi secara fair play dan memiliki semangat juang yang tinggi.

“Terakhir, saya berharap kepada selurug atlet untuk tetap menjaga sportifitas. Dan jangan lupa, harus bersemangat juang tinggi untuk prestasi Kabupaten Semarang,” pungkas Ketua DPRD tersebut.

Penulis: Muhammad Nurseha
Editor: Muhammad Nurseha

Dapatkan update berita pilihan dan terkini setiap hari dari lingkar.co dengan mengaktifkan Notifikasi. Lingkar.co tersedia di Google News, s.id/googlenewslingkar , Kanal Telegram t.me/lingkardotco , dan Play Store https://s.id/lingkarapps

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *