Berita  

Fraksi PKB DPRD Pati Sampaikan Pandangan Umum Raperda Pertanggungjawaban APBD 2021

Logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). (Istimewa/Lingkar.co)
Logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). (Istimewa/Lingkar.co)

PATI, Lingkar.co – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati menggelar rapat penyampaian pandangan umum fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pati tahun anggaran 2021.

Dalam kesempatan itu, Fraksi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD Kabupaten Pati menyampaikan pandangan umum yang dibacakan oleh anggota Komisi B DPRD Pati, Suriyanto.

Fraksi PKB menyebut bahwa pertanggungjawaban pelaksanaan APBD merupakan salah satu perwujudan bentuk otonomi daerah. Perwujudannya berupa rencana kerja pemerintahan daerah dan dijabarkan dalam bentuk pendapatan, belanja dan pembiayaan daerah yang dikelola dalam sistem pengelolaan keuangan daerah.

Fraksi PKB DPRD Pati Dukung Raperda Rencana Pembangunan Industri

“Laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD merupakan muara bagi perwujudan pemerintah yang baik. Esensi ini akan dapat diwujudkan dalam praktik pemerintahan, apabila benar-benar dilakukan secara transparan, jujur, demokratis dan responsif,” ujar Suriyanto.

Selain itu, melalui pertanggungjawaban pelaksanaan APBD ini, dapat dilakukan evaluasi secara kritis, objektif dan akurat atas kinerja setiap kegiatan, program, kebijakan dan kendali pada penggunaan anggaran tahun berikutnya.

Kemudian, Fraksi PKB DPRD Pati memberikan apresiasi terhadap kinerja Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati terhadap penggunaan APBD tahun 2021 dan prestasi Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke-7.

Fraksi Demokrat DPRD Pati Soroti Bidang Keuangan, Infrastruktur dan Sosial Budaya

“Apresiasi dan ucapan selamat kami sampaikan kepada saudara Bupati beserta seluruh jajarannya atas mampu mempertahankan perolehan Opini WTP dalam 7 tahun berturut-turut atas audit BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) terhadap laporan keuangan tahun 2021. Semoga prestasi ini dapat terus dipertahankan,” tambahnya.

Di sisi lain, Fraksi PKB DPRD Pati berharap Penjabat (Pj) Bupati nanti dapat melanjutkan program Bupati Pati, Haryanto dalam meningkatkan kesejahteraan warga Pati. (Lingkar Network | Arif Febriyanto – Lingkar.co)