Jalan Pantura Kudus-Pati Kebanjiran, Lalu Lintas Macet

Air limpas hingga ke badan jalan pantura yang menghubungkan Kabupaten Kudus ke Kabupaten Pati itu sejak pukul 07.00 WIB, Selasa (2/2/2021). (DOK. WARGA FOR LINGKAR.CO)
Air limpas hingga ke badan jalan pantura yang menghubungkan Kabupaten Kudus ke Kabupaten Pati itu sejak pukul 07.00 WIB, Selasa (2/2/2021). (DOK. WARGA FOR LINGKAR.CO)

KUDUS, Lingkar.co – Bencana banjir di Kabupaten Kudus tidak hanya mengakibatkan sejumlah rumah terendam. Jalan pantura Kudus-Pati turut di Desa Ngembalrejo, Kecamatan Bae juga diterjang banjir.

Akibatnya, arus lalu lintas di jalan nasional tersebut macet, Selasa (2/1/2021).

Dari informasi yang dihimpun Lingkar.co menyebutkan, hujan deras di wilayah Kota Kretek terjadi sejak subuh sekitar pukul 05.00 WIB. Hal itu mengakibatkan sungai yang terdapat di desa setempat tidak mampu menampung debit air.

Akibatnya, air limpas hingga ke badan jalan pantura yang menghubungkan Kabupaten Kudus ke

Kabupaten Pati itu sejak pukul 07.00 WIB. Sejumlah pengguna jalan memilih mencari jalan alternatif lain untuk menghindari banjir.

Ketinggian air di badan jalan tersebut sekitar 10 hingga 20 sentimeter. Kemacetan tak bisa dihindari meski sudah ada sejumlah petugas baik dari TNI dan Polisi mengatur arus lalu lintas.

Png-20230831-120408-0000

Salah satu Warga Dayana Laila mengatakan, debit air sudah mulai masuk ke pemukiman warga mulai pukul 07.00. Kendati belum sampai menggenangi rumahny, ia mengaku aktifitas warga terganggu.

“Ya semoga saja hujan segera reda agar banjir tidak semakin parah,” katanya kepada Lingkar.co.

Menurutnya, wilayah tersebut sering terjadi banjir saat hujan deras. Kondisi itu diperparah dengan banyaknya sampah yang ada di sungai membuat aliran air tersendat.

“Jika hujan reda biasanya air cepat surut,” ucapnya. (aji)

Dapatkan update berita pilihan dan terkini setiap hari dari lingkar.co dengan mengaktifkan Notifikasi. Lingkar.co tersedia di Google News, s.id/googlenewslingkar , Kanal Telegram t.me/lingkardotco , dan Play Store https://s.id/lingkarapps

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *