Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Semarang dan Diskumperindag Gelar Operasi Pasar Minyak Goreng

Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Semarang H. Zaenudin saat Operasi Pasar Minyak Goreng di Pasar Tengaran bersama Diskumperindag, Kamis (7/4/2022). Dok. Pribadi/Lingkar.co
Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Semarang H. Zaenudin saat Operasi Pasar Minyak Goreng di Pasar Tengaran bersama Diskumperindag, Kamis (7/4/2022). Dok. Pribadi/Lingkar.co

Kab. SEMARANG, LINGKAR.CO – Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Semarang, H. Zaenudin mendampingi Diskumperindag gelar operasi pasar minyak goreng. Operasi pasar tersebut di Pasar Tengaran, Kabupaten Semarang pada Kamis (7/4/2022).
Menurut Zaenuddin, masyarakat dan pedagang Pasar tengaran sangat antusias dengan operasi pasar minyak goreng ini.

Baca Juga : Empat Putra Purworejo Ikuti FASI di Palembang

“Alhamdulillah pedagang dan masyarakat semuanya antusias dan tertib. Operasi pasar seperti ini harus sering, mengingat harga minyak goreng masih melambung saat ini,” terang Zaenuddin kepada Lingkar.co melalui sambungan telepon.
Ketua Fraksi PPP tersebut menambahkan, operasi pasar minyak goreng seperti ini perlu sering pemkab lakukan.
“Hari ini kita mengeluarkan tak kurang dari 370 liter minyak goreng dengan waktu yang singkat. Dengan begitu, setidaknya pemerintah sudah membantu masyarakat mendapatkan minyak goreng dengan harga murah. Lha nek ngono, kudu sering,” terang Zaenudin.
Di akhir sambungan telepon, Zaenudin berharap pemerintah dalam waktu dekat dapat melakukan langkah-langkah tepat di jelang Hari Raya.
“Saya berharap, Pemerintah punya langkah yang tepat dan konkret menghadapi Ramadhan dan Lebaran. Kebiasaannya di momen-momen ini harga-harga cenderung naik. Pemerintah harus bisa memberi rasa aman untuk masyarakat dengan harga yang cenderung stabil. Tak hanya minyak goreng, sembako juga,” pungkas Zaenudin.
Sementara itu, Diskumperindag melalui dinas pasar akan menggelar operasi pasar minyak goreng di seluruh pasar-pasar yang ada di Kabupaten Semarang.
Penulis: Muhammad Nurseha
Editor: Muhammad Nurseha