Berita  

Pemandu Karaoke Berseragam SMA Viral, Manajemen Karaoke RR Purworejo Minta Maaf

Menejemen Resto dan Karaoke RR Purworejo Jemmy Kurniawan beserta Kuasa Hukumnya saat konferensi pers di Kedai Satu-satu, Sabtu (15/1/2022). ACHMAD ROHADI/LINGKAR.CO
Menejemen Resto dan Karaoke RR Purworejo Jemmy Kurniawan beserta Kuasa Hukumnya saat konferensi pers di Kedai Satu-satu, Sabtu (15/1/2022). ACHMAD ROHADI/LINGKAR.CO

PURWOREJO, Lingkar.co – Video tentang pemandu hiburan karaoke dengan atribut mirip seragam SMA Viral, pihak manajemen akhirnya meminta maaf. Pihak manajemen resto dan karaoke RR Purworejo bersama kuasa hukum menggelar Konferensi pers permohonan maaf, di Kedai Satu-Satu Berjan, Sabtu (15/1/2022).

Penanggung jawab sekaligus Manajer kafe dan karaoke RR Purworejo Jemmy Kurniawan dan kuasa Hukumnya Hillarius Ng Merro, S.H, menyampaikan permohonan maaf terkait viralnya video tersebut.

“Kami meminta maaf, jika ada yang tersinggung, dari pihak-pihak masyarakat baik secara pribadi, kelompok di Purworejo tidak terkecuali. Karena peristiwa tersebut telah membuat suasana sosial dalam masyarakat di Kabupaten Purworejo menjadi kurang kondusif. Atas nama Management resto dan karaoke, dari lubuk hati yang paling dalam kamu sampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya,” ungkap Jemmy.

Baca Juga:
Baznas Jateng Bantu 10 Rumah Sakit dan 16 Ponpes

Jemmy mengatakan, mengenai peristiwa pemakaian baju yang warnanya menyerupai seragam anak SMA tersebut sama sekali tidak ada unsur sengaja dan murni untuk hiburan.

“Sejak awal membukanya kafe dan karaoke RR murni hanya sebagai fasilitas hiburan sekaligus juga membuka lapangan pekerjaan. Karena di dalam resto dan karaoke tersebut mempekerjakan sejumlah karyawan laki-laki dan perempuan,” kata Jemmy.

Kami selaku pengelola, lanjut Jemmy kepada awak media menyampaikan, mengharapkan bahwa peristiwa ini menjadi pembelajaran penting dan yang terakhir.

Manajemen Resto dan Karaoke RR Purworejo berkomitmen untuk selalu menjaga suasana kondusif, menjaga ketertiban serta akan selalu menjunjung tinggi kehidupan nilai-nilai budaya masyarakat Purworejo. Serta menjamin kegiatan hiburan yang bersifat edukasi yang tidak bertentangan dengan kebijakan pemerintah kabupaten Purworejo.

“Kedepan manajemen siap bekerjasama dengan pemerintah, kepolisian, TNI. Manajemen akan selalu koordinasi, dalam menjalankan dan mengelola resto dan karaoke RR. Kami membuka diri untuk di kritik dan di koreksi,” pungkasnya.

Penulis: Lingkar News Network/ROH

Editor: Muhammad Nurseha