KUDUS, Lingkar.co– Sejumlah pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di Kawasan Citywalk, Kudus bakal mendapatkan bantuan tenda. Penyerahan bantuan tersebut secara simbolis diterima Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Kudus HM. Hartopo dari PR Sukun Rabu (17/3/2021).
PKL tersebut berjualan di Jl. Kutilang (gang 1) selama masa pengerjaan proyek Citywalk. Kini, mereka akan kembali berjualan menempati Kawasan Citywalk.
Plt. Bupati Kudus H.M. Hartopo mengapresiasi atas bantuan tersebut. Pihaknya berharap, perekonomian masyarakat akan kembali bangkit di tengah pandemi saat ini.
“Terimakasih atas perhatian PR. Sukun yang telah terlibat mendorong bergulirnya kembali perekonomian di Kabupaten Kudus,” ujarnya.
Hartopo berharap dengan kembalinya geliat ekonomi di tengah pandemi dapat mendorong masyarakat untuk bangkit dan semangat memulihkan taraf perekonomian.
“Semoga dengan bantuan tenda untuk PKL kawasan Citywalk dapat membangkitkan geliat ekonomi masyarakat di tengah pandemi,” ucapnya.
Dirinya pun berpesan agar para PKL yang mendapat bantuan untuk ikut menjaga dan merawat fasilitas tersebut. ”Saya juga titip pesan kepada PKL agar selalu merawat dan menjaga fasilitas umum yang ada dengan baik. Agar kawasan itu tidak nampak kumuh sehingga dapat menarik minat beli konsumen,” pesanya.
Mengenai pelaksanaan dan jam operasional, Hartopo mengatakan, mengacu pada Perbup no 41 tahun 2020 tentang penegakan hukum dan penerapan protokol kesehatan. Meski begitu, pihaknya juga akan melakukan simulasi untuk memastikan bahwa baik pedagang maupun pembeli menerapkan protokol kesehatan.
“Mengingat saat ini masih dalam suasana pandemi, yang penting penerapan protokol kesehatan dilakukan secara disiplin. Pasti kami beri kelonggaran mengenai jam operasional. Nanti sore akan mulai dipasang sekaligus simulasi mengenai penataan tenda ini,” terangnya.
Sementara itu, Deka Hendratmanto selaku perwakilan PR. Sukun mengatakan, ada sebanyak 120 pasang tenda untuk para PKL. Dengan rincian tenda untuk PKL souvenir dan tenda untuk PKL kuliner.
“Total sebanyak 120 pasang tenda, 60 tenda bagi PKL souvenir ukuran panjang dan lebar 1.5 meter. Sedangkan 60 pasang tenda lainnya untuk PKL kuliner ukuran panjang 3 meter dan lebar 2.5 meter. Kami berikan pula dua buah kaos sebagai identitas PKL kawasan tersebut.(kin/lut)