Miris, Sumani Habisi Keempat Korban dengan Balok Kayu Gamelan

PENASARAN: Petugas menjaga ketat proses rekonstruksi saat sejumlah warga datang ke TKP Kamis (4/3/2021)
PENASARAN: Petugas menjaga ketat proses rekonstruksi saat sejumlah warga datang ke TKP Kamis (4/3/2021).(MUHAMMAD AKID/LINGKAR.CO)

REMBANG, Lingkar.co– Polres Rembang, Jawa Tengah melakukan rekonstruksi pembunuhan satu keluarga di tempat kejadian perkara (TKP) di Desa Turusgede, Kecamatan/Kabupaten Rembang Kamis (4/3/2021).

Dalam rekonstruksi tersebut, terungkap bahwa Sumani menghabisi nyawa keempat korban dengan balok kayu.

Kapolres Rembang AKBP Kurniawan Tandi Rongre mengatakan, pelaku memeragakan sebanyak 53 adegan. Mulai pelaku memasuki rumah korban, hingga pelaku menghabisi nyawa korban dengan balok kayu.

“Pelaku memukul korbannya sebanyak beberapa kali menggunakan balok kayu. Untuk pukulan kepada bapak ada 3 pukulan, anak 2 pukulan, ibu 4 pukulan menggunakan benda tumpul kayu gamelan,” terangnya.

Rekonstruksi yang berlangsung selama dua jam ini berlangsung lancar tidak ada kendala. Puluhan warga juga terlihat datang karena penasaran pelaksanaan rekonstruksi tersebut. Meski begitu, petugas melakukan pengamanan ketat.

“Dalam rekonstruksi tersebut kami tidak menemukan fakta baru. Karena rangkaian rekonstruksi apa yang terungkap dalam penyelidikan dan penyidikan petugas,” jelasnya.  

Selama adegan rekonstruksi, kuasa hukum tersangka dan pihak kejaksaan juga melihat langsung bagaimana pelaku menghabisi korbannya.

“Kita mengadakan rekonstruksi sehingga tahap demi tahap ini semuanya terbuka disaksikan penyidik, kejaksaan, dan langsung oleh pelaku di dalam melakukan aksi kejahatan,” ungkapnya.(kid/lut)