PAC GP ANSOR Gunungpati Gelar Turnamen Bola Voli untuk Kaderisasi dan Pengenalan Organisasi

Juara I Turnamen Bola Voli PAC GP ANSOR Gunungpati CUP I Klub Satria Gelap Patemon. MUHAMMAD NURSEHA/LINGKAR.CO
Juara I Turnamen Bola Voli PAC GP ANSOR Gunungpati CUP I Klub Satria Gelap Patemon. MUHAMMAD NURSEHA/LINGKAR.CO

SEMARANG, Lingkar.co – Pengurus Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor (GP ANSOR) Gunungpati menggelar Turnamen Bola Voli PAC GP ANSOR Gunungpati CUP I. Selain sebagai sarana silaturahmi, turnamen ini bermaksud untuk memperkenalkan GP ANSOR dan sebagai sarana kaderisasi.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua PAC GP ANSOR Gunungpati Gus Khanif saat Lingkar.co temui di Lapangan Banaran, Gunungpati, Minggu (19/12/2021).

“Tujuan utamanya adalah untuk mengolahragakan teman-teman ANSOR-BANSER untuk menjaga kebugaran mereka selain silaturahmi. Namun, acara ini juga dapat sebagai sarana pengenalan apa sih ANSOR-BANSER itu kepada masyarakat. Semoga nantinya yang belum mengikuti dapat segera ikut,” ungkap Gus Khanif.

Hijau-Minimalist-Ucapan-Selamat-Sukses-Kiriman-Instagram-3

Baca Juga:
Menag Minta Kader GP Ansor Terus Tebar Manfaat Bagi Umat

Menurutnya, Kegiatan Turnamen Bola Voli PAC GP ANSOR Gunungpati CUP I ini agar para anggota tidak melulu menjaga aswaja, kyai dan habaib.

“Memang tugas utama kita adalah menjaga aswaja, poro yai dan habaib. Sesekali kita juga mengikuti minat dari para pemuda di Gunungpati yang mayoritas suka dengan olahraga bola voli,” kata Gus Khanif.

Lebih lanjut, Gus Khanif berharap acara seperti ini dapat menjadi agenda yang berkelanjutan agar ANSOR dapat memberikan energi positif.

Png-20230831-120408-0000

“Kedepan kami berharap agar turnamen ini dapat berkelanjutan. Sekarang kan Turnamen Bola Voli PAC GP ANSOR Gunungpati CUP I, mungkin tahun depan CUP II dan selanjutnya,” harapnya.

PC ANSOR Kota Semarang Dukung dan Dorong Kegiatan Positif

Sementara itu, Pelaksana harian (Plh) ketua Pimpinan Cabang (PC) GP ANSOR Kota Semarang Abdurrahman, mengapresiasi inisiasi PAC Gunungpati. Menurutnya, turnamen ini sangat positif untuk membangun semangat dan loyalitas anggota.

“Sangat positif, untuk membangun semangat dan loyalitas dalam berorganisasi. Serta dengan turnamen ini dapat mencerminkan sebuah kehidupan yang penuh kompetisi. Terutama kompetisi dalam rangka meningkatkan iman dan taqwa dan rasa kasih saying kepada Nabi Muhammad SAW,” tegas pemuda yang akrab disapa Dora tersebut.

Baca Juga:
Dukung Penutupan Lokalisasi, GP Ansor Pati: Robohkan Bangunan di Lorok Indah!

Dora pun berkeinginan kegiatan-kegiatan positif seperti ini akan disarankan kepada PAC-PAC lainnya di wilayah PC ANSOR Kota Semarang.

“Dalam rangka menjalin silaturahmi antar anggota, kami akan menyarankan pengurus-pengurus di PAC untuk dapat melakukan kegiatan positif yang serupa. Bahkan, nantinya PC ANSOR Kota Semarang akan menyelenggarakan acara serupa,” pungkasnya.

Legislator: Mengolahragakan Masyarakat dan Beri Kegiatan Positif Pemuda

Di lokasi yang sama Lingkar.co juga menemui legislator Sekertaris Komisi D DPRD Kota Semarang, H. Anang Budi Utomo. Legislator dari Fraksi Partai Golkar tersebut sangat mendukung kegiatan keolahragaan seperti Turnamen Bola Voli PAC GP Ansor Gunungpati Cup I.

“Disatu sisi kegiatan ini selain mengolahragakan masyarakat, disisi lainnya memberikan kegiatan positif untuk para pemuda. Karena jaman sekarang kan banyak pemuda yang terlalu candu dengan teknologi. Untuk itu, kegiatan olahraga seperti ini patut kita dukung bersama,” kata Anang.

Anang menambahkan, bahwa tak hanya kegiatan olahraga saja yang patut didorong. Namun, kegiatan kesenian kebudayaan dan sosial kemasyarakatan juga perlu didukung dan diperhatikan.

“Di Gunungpati sendiri biasanya ada kegiatan seni wayang, tarian-tarian dan seni panggung. Namun untuk saat ini masih belum bisa ya kalau kita buat kerumunan, mungkin virtual 2-3 jam-an masih bisa,” jelasnya.

Anang berharap semoga setelah libur NATARU nanti tidak terjadi lonjakan-lonjakan agar kegiatan seni budaya dapat Kembali bergeliat.

Lebih lanjut, Anang berpesan kepada para pemuda agar tetap menjaga Kesehatan fisik dan psikis di era disrupsi digital ini.

“Jadi karena kita sekarang masuk era disrupsi, era digitalisasi tentu ada pengaruh positif dan negatinya. Makanya dengan waktu yang ada mari kita lakukan hal-hal positif yang dapat menjaga Kesehatan fisik dan psikis,” pungkas Anang.

Dalam Turnamen Bola Voli PAC GP ANSOR Gunungpati Cup I kali ini, Klub Satria Gelap asal Ranting Patemon keluar sebagai Juara I. Pada Juara II klub Putra Amanda B dari Ranting Pakintelan, sementara Juara III dan IV Vosad dari Ranting Sadeng dan BBS dari Ranting Ngijo.

Penulis: Muhammad Nurseha

Editor: Muhammad Nurseha

Dapatkan update berita pilihan dan terkini setiap hari dari lingkar.co dengan mengaktifkan Notifikasi. Lingkar.co tersedia di Google News, s.id/googlenewslingkar , Kanal Telegram t.me/lingkardotco , dan Play Store https://s.id/lingkarapps

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *